Bolak Balik Buka Oven Hasilnya Tetap Bantet, Jauhi 5 Kebiasaan ini Kalau Mau Buat Brownies Seenak Bakery Terkenal

By Raka, Senin, 18 September 2023 | 11:25 WIB
Penyebab brownies bantet (Olive Magazine)

SajianSedap.com - Salah satu produk bakery yang laris manis adalah brownies.

Kitapun kerap menjadikan kue ini sebagai buah tangan.

Bahkan sudah banyak trik untuk membuat brownies dengan rice cooker.

Memang terlihat mudah membuat kue ini, tapi tak jarang juga banyak yang gagal.

Hasilnya bantet kerap jadi masalah utama.

Terutama jika masih melakukan 5 kebiasaan sepele ini.

5 Penyebab Brownies jadi Bantet

Berikut 5 kesalahan yang biasa dilakukan dalam membuat brownies.

1. Memakai cokelat yang panas

Salah satu bahan utama dalam membuat brownies adalah cokelat.

Baik cokelat bubuk maupun padat, semuanya sama enaknya.

Tapi akan lebih lezat lagi kalau Sase Lovers menggunakan cokelat batangan.

Sebelum digunakan, cokelat batangan harus dilelehkan terlebih dahulu.

 Baca Juga: Cuma Jualan Brownies, Toko Roti Milik Tetangga Selalu Ramai Sampai Antre ke Tengah Jalan, Rahasianya Ternyata Ada di Rice Cooker!