Kalau Ada Nasi Sisa Jangan Dibuang, Mending Olah Jadi Pempek yang Enak, Begini Caranya

By Raka, Senin, 13 November 2023 | 16:10 WIB
Trik membuat pempek dari nasi sisa (Kolase Kompas.com & Youtube)

Pastikan jumlah minyak cukup banyak untuk merendam bola-bola pempek.

Goreng pempek hingga matang, tandanya berwarna kecoklatan.

5. Untuk membuat kuah cuko, haluskan semua bahan kuah jadi satu.

Lalu larutkan dengan air di dalam panci.

6. Masak kuah hingga mendidih dan semua bahan larut.

Saring kuah cuko dan sajikan bersama pempek nasi yang sudah matang.

7. Jika mau, kamu juga bisa mencampurkan daging ikan yang sudah dihaluskan ke dalam adonan untuk mendapatkan rasa ikan yang khas dari pempek.

Cegah Nasi Sisa jadi Beracun

Melansir Reader Digest, nasi sisa rasanya masih sama enaknya seperti saat matang beberapa waktu lalu

Namun, kebanyakan orang tidak mengetahui bahwa nasi sisa sangat rentan terhadap keracunan makanan.

Ini tidak ada hubungannya dengan cara nasi dipanaskan kembali, melainkan cara nasi disimpan setelah pertama kali memasaknya.

Beras mentah memiliki sel yang mampu berkembang biak dengan cepat yang disebut Bacillus cereus.

 Baca Juga: Asal Usul Nama Pempek, Awalnya Disebut 'Kelesan' Lalu Berubah Gegara Hal Ini, Penggemar Kuliner Wajib Tahu