Siapa Bilang Cuma Kopi, 4 Minuman Ini Juga Mengandung Kafein, Nomor 2 Lagi Laris-larisnya

By Idam Rosyda, Sabtu, 18 November 2023 | 18:40 WIB
minuman yang menganung kafein selain kopi (freepik)

SajianSedap.com - Kopi jadi salah satu minuman yang bisa memberikan kesegaran setelah mengonsumsinya.

Jangan heran jika sebagian orang lebih suka minum kopi dibanding air putih setiap pagi sebelum memulai aktivitas.

Kopi bisa menghambat rasa kantuk datang sata Anda beraktivitas.

Namun bukan kopi yang bisa membuat rasa kantuk hilang, melainkan kafein.

Kafein merupakan stimulan yang bisa membuat hormon adenosin meningkat.

Peningkatan hormon ini membuat pembuluh darah melebar.

Tak heran Anda merasa segar setelah meminuman karena pembuluh darah Anda melebar yang membuat aliran darah di tubuh meningkat pula.

Kafein juga bisa meingkatkan kewaspadaan.

4 Minuman yang Mengandung Kafein Selain Kopi

Tak mengherankan setelah minum kopi Anda cenderung sulit tidur dan betah tak memejamkan mata.

Namun perlu Anda tahu, kandungan kafein tak hanya ada di dalam kopi.

Ada 4 minuman lain yang juga mengandung kafein melansir dari Business Insider.

Baca Juga: Penjual Minuman Pasti Tersenyum Lebar, Begini Caranya kalau Mau Hasil Perasan Jeruk Nipis Keluar Air yang Banyak

1. Cokelat

Cokelat juga mengandung cukup banyak kafein, terutama jika warnanya sangat gelap.

Semakin tinggi kandungan kakaonya, maka semakin banyak pula kafein yang terkandung di dalamnya.

Jackie Arnett Elnahar RD, Esq., salah satu pendiri dan CEO TelaDietitian menjelaskan bahwa meskipun camilan manis ini tidak mengandung kafein sebanyak kopi, namun tetap memiliki khasiat yang cukup besar.

Faktanya, satu kotak kecil coklat hitam Ghiradelli (0,44 ons) mengandung 14 miligram kafein.

Tapi siapa yang makan dengan porsi sekecil itu.

cokelat mengandung kafein

Jika Anda makan tiga atau empat porsi sekaligus dan diikuti dengan soda berkafein, Anda melihat kandungan kafein serupa dengan satu cangkir kopi.

2. Teh hitam

Belakangan ini teh hitam atau teh biasa yang sering dikonsumsi di Indonesia cukup populer.

Tak heran dengan menjamurnya bisnis es teh.

Tahukan Anda, secangkir teh hitam favorit Anda mengandung 25-48 miligram kafein.

Menurut Arnett, yang dibutuhkan hanyalah dua cangkir minuman ini dan kandungan kafein Anda sudah melebihi secangkir kopi.

Baca Juga: Edisi Winter Menu dari MAXX Coffee, Bingung Pilih yang Mana

3. Soda kalengan

Ada peminum kopi dan ada pula peminum soda.

Beberapa penggemar soda akan mengonsumsi empat atau lima kaleng minuman manis setiap hari.

Dan jika Anda mempertimbangkan bahwa rata-rata kaleng soda mengandung 22-115 miligram kafein, tidak mengherankan jika mereka merasa bersemangat.

4. Es krim

Tak ada yang mengira es krim ternyata mengandung kafein juga loh.

Satu tempat yang mungkin tidak terpikirkan oleh Anda untuk mencari kafein adalah di dalam freezer Anda.

Jika Anda menyukai es krim yang diberi rasa kopi, bersiaplah untuk menambahkan kafein ekstra ke hari Anda.

Es krim rasa kopi mengandung 29 miligram kafein per 4 ons porsi.

Tapi serius, berapa kali Anda duduk untuk menikmati satu pint es krim dan hanya minum 4 ons?

Jika Anda memakan seluruh wadah sekaligus, itu berarti lebih dari 100 miligram kafein.

Tentunya kandungan kafeiinya berkali lipat bukan.

Nah itulh 4 minuman yang mengandung kafein selain kopi.

Meski tidak bahaya, bijak mengonsumsinya sangat penting agar Anda tidak overdosis kafein.

Baca Juga: Es Kapal, Jajanan Minuman Khas Solo yang Dijual dengan Gerobak Mirip Kapal