SajianSedap.com - Teh merupakan salah satu minuman yang berasal dari daun tanaman teh.
Tanaman teh sendiri memiliki nama latin camelia sinensis.
Tanaman ini biasanya hidup di dataran tinggi.
Untuk jenis tanaman ini, daunnya dibuat untuk bahan baku pembuatan teh hitam yang biasanya banyak diminum oleh masyarakat Indonesia.
Selain camelia sinensis, rupanya masih ada banyak daun yang juga bisa dijadikan teh loh.
Seperti yang Anda tahu Indonesia dikenal memiliki berbagai jenis tumbuhan obat yang bermanfaat untuk kesehatan.
Termasuk 2 jenis daun buah berikut ini.
Daun ini adalah daun buah jambu biji dan daun buah sirsak.
Teh dari Daun Buah-buahan
Daun dari dua tanaman buah ini rupanya bisa dijadikan teh loh.
Kira-kira apa sih manfaatnya?
Bagaimana cara membuat keuda daun ini menjadi teh?
Seperti dilansir The Spruce Eats, banyak orang meminum teh daun jambu biji yang kaya akan vitamin C dan antioksidan.
Selain itu, manfaat daun jambu biji untuk kesehatan antara lain mengobati diare dan mengendalikan kadar gula darah.
Manfaat lainnya termasuk penurunan berat badan dan bertindak sebagai antioksidan.
Daun jambu biji kaya akan vitamin C dan zat besi, serta polifenol, sejenis antioksidan.
Antioksidan ternyata dapat melindungi tubuh Anda dari radikal bebas penyebab penyakit jantung, kanker, dan penyakit lainnya.
Dikutip dari Kompas.ocm, menurut laporan di NDTV Food, antioksidan likopen yang ditemukan dalam teh daun jambu biji dapat mengurangi risiko kanker, terutama kanker payudara, prostat, dan mulut.
Sumber kaya vitamin C dan zat besi ini dapat membantu mengatasi flu, mengurangi jerawat, dan memperbaiki tekstur kulit wajah.
Teh daun jambu biji dikatakan efektif untuk menurunkan berat badan.
Namun, belum ada bukti bahwa daun jambu biji efektif menurunkan berat badan.
Namun di Jepang, teh daun jambu biji digunakan untuk pencegahan dan pengobatan penderita diabetes.
Kandungan zat dalam teh tersebut dipercaya bisa membantu mengatur gula darah setelah makan.
Selain itu, kandungngan zatnya juga bisa menghambat penyerapan dua jenis gula, sukrosa dan maltosa.
Tak hanya itu saja, teh daun jambu juga bisa membantu melancarkan peredaran darah.
Teh daun jambu biasanya sudah mudah ditemukan di supermarket di Indonesia.
Banyak produsen yang sudah menjual teh daun jambu yang praktis dalam bentuk teh celup.
Anda bisa langsung menyeduhnya seperti teh biasa saja.
Namun, ada juga masyarakat yang memilih cara tradisional, yakni dengan merebus daun jambu segar yang diambil dari pekarangan rumah atau dibeli di pasar.
Seperti dilansir Healthline cara pembuatannya sangat mudah kok Sae lovers.
Bersihkan dan cuci 5-10 daun jambu segar dengan air mengalir sampai kotoran hilang.
Rebus 475 ml air, lalu masukkan daun yang sebelumnya sudah dicuci.
Kurangi besaran api, lalu panaskan perlahan dengan api kecil selama 10-12 menit.
Angkat rebusan dari api dan saring ke dalam gelas.
Setelah daunnya dibuang, teh daun jambu biji sudah siap.Rephrase
Bagaimana dengan daun sirsak.
Salah satu manfaat teh daun sirsak adalah mengatasi diare.
Daun sirsak memiliki sifat antidiare.
Mengonsumsi daun ini secara teratur dapat membantu mengatasi diare dan masalah pencernaan lainnya.
Daun sirsak juga kaya akan antioksidan yang dapat melindungi kulit dan rambut dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.
Mengonsumsi daun ini secara teratur dapat meningkatkan produksi kolagen, memperbaiki elastisitas kulit, dan mencegah kerontokan rambut.
Setelah mengetahui berbagai manfaat kesehatan dari daun sirsak, ada baiknya kita mengetahui bagaimana cara mengonsumsi daun ini.
Salah satu cara terbaik adalah dengan membuat teh sederhana.
Siapkan saja 2-3 dan sirsak dan 1 gelas air serta pemanis alami seperti madu atau gula stevia.
Rebus air dalam panci, dan mbahkan daun sirsak ke dalam air mendidih dan biarkan mendidih sekitar 10 menit,
Saring daun tersebut dan tuangkan teh ke dalam cangkir,
Tambahkan madu atau stevia agar teh terasa manis,
Nikmati segelas teh ini setiap hari untuk mendapatkan hasil yang lebih baik.