Cara Membersihkan Kuas Kue Sebelum dan Sesudah Dipakai Memoles Kue Kering Natal, Tak Cukup Pakai Air Keran

By Raka, Jumat, 22 Desember 2023 | 09:10 WIB
Trik mencuci kuas kue supaya bebas noda dan sisa kotoran (webstaurantstore)

SajianSedap.com - Kue kering selalu hadir dalam beragam aneka festive moment.

Mulai dari lebaran sampai Natal pasti diisi dengan nastar, putri salju dan kue-kue lainnya.

Tentu bagi para pedagang, perlu memperhatikan beberapa hal sebelum membuat aneka produk bakery.

Termasuk soal peralatan yang akan digunakan.

Salah satu yang sering terlewatkan adalah kuas kue.

Saking seringnya digunakan, kuas ini sampai berubah warna dibanding sewaktu beli.

Maka dari itu, perlu memperhatikan beberapa hal penting ini sebelum mencuci kuas kue.

Cara Ampuh Membersihkan Kuas Kue

Dilansir dari The Kitchn, simak lima cara membersihkan kuas kue berikut ini.

1. Cuci kuas dengan air mengalir

Kuas kue yang baru digunakan biasanya masih basah dan mudah dibersihkan.

Cara pertama untuk menghilangkan kotoran di kuas kue adalah membilasnya.

Kemudian, cuci kuas perlahan dengan mengosoknya menggunakan tangan.

Baca Juga: 5 Resep Kue Kering Khas Natal Nan Manis dan Renyah Ini Bisa Kita Buat dengan Sedikit Bahan