Cara Memilih dan Memasak Tomat Supaya Likopen-nya Tidak Mudah Lenyap

By Ersi PW, Jumat, 8 Desember 2023 | 17:25 WIB
Manfaat likopen tomat. (Kompascom)

Karena alasan likopen pula, kita sebaiknya memilih tomat yang sudah matang (tapi tidak terlalu matang sampai akan membusuk).

Cirinya, tomat sudah berwarna merah atau oranye, kulitnya mulus, tidak terlalu keras, juga tidak terlalu lembek saat ditekan.

Jika terlalu lembek, itu pertanda tomat akan cepat membusuk.

Tomat termasuk buah yang mudah busuk.  

Setelah kita membelinya dari pasar, tomat sebaiknya tidak dimasukkan ke dalam kulkas.

Kenapa begitu? Suhu dingin membuat proses pematangan terhambat sehingga kandunganlikopennya tidak optimal.

Kita bisa memasukkan tomat ke dalam kulkas kalau buah ini sudah cukup matang dan dikhawatirkan cepat membusuk.

Selain bisa dimakan segar dan dimasak, tomat juga bisa dikonsumsi sebagai saus tomat.

Namun, saus tomat yang banyak beredar di pasar pada umumnya sudah kehilangan nutrisi penting seperti vitamin karena proses penyiapannya.

Selain itu, saus tomat biasanya berisi bahan pengisi lain yang bukan tomat, misalnya tepung atau ubi.

Baca Juga: Cara Simpan Saus Tomat Agar Tidak Berjamur Bagian Dalamnya, Apakah Harus Dimasukkan ke Kulkas?

Warna merahnya juga biasanya pewarna.

Jadi, kalau ingin mendapat nutrisi paling lengkap dari tomat, lebih baik kita mengonsumsi tomat utuh.

(Artikel ini pernah tayang di Majalah Sedap)

 Baca Juga: Kerjanya Cuma Petik Tomat, Dalam 1 Hari Wanita ini Digaji Hampir Rp 2 Juta, Kok Bisa?