Loh Makan Daging Kelapa Muda Ternyata Punya Manfaat Tersembunyi Ini

By Idam Rosyda, Jumat, 5 Januari 2024 | 15:40 WIB
manfaat makan daging kelapa muda (freepik)

SajianSedap.com - Kelapa merupakan salah satu buah kaya manfaat yang biasanya dikonsumsi bagian airnya.

Khususnya air kelapa muda, cairan satu ini mengandung potasium, elektrolik dan potasium yang tinggi.

Air kelapa pun memiliki kandungan seperti cairan tubuh sehingga mudah diserap serta bisa segera mengatasi dehidrasi.

Namun, membahas soal kelapa muda atau kelapa hijau, sebagian orang biasanya berfokus pada manfaat airnya saja.

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, jika kandungan nutrisi air kelapa memang cukup kompleks dan bermanfaat untuk tubh.

Namun jangan lupa jika selain airnya ada bagian lain yang juga sering dikonsumsi yaitu daging kelapa atau degan.

Daging kelapa muda ini lebih sering dicampurkan dalam minuman.

Manfaat Makan Daging Kelapa Muda

Lantas apa sih manfaat mengonsumsi daging kelapa muda ini?

Melansir dari tlcoconut.com.my, kelapa hijau berbeda dengan kelapa coklat karena dipanen langsung dari pohonnya sebelum dituakan dan dimatangkan untuk ditebang.

Kelapa ini biasanya dipetik setelah berumur 7 bulan.

Kelapa muda adalah daging lembut seperti jeli dan jus segar di dalamnya.

Baca Juga: Trik Supaya Tanaman Cabai Berbuah Lebat Cuma Pakai Kulit Bawang Merah, Gampang Banget Caranya