SajianSedap.com - Kalau membahas tentang Palembang, yang langsung muncul di benak kita pasti pempek.
Hidangan nikmat khas Palembang ini sudah sangat terkenal, bahkan penggemarnya ada di seluruh Indonesia.
Camilan tradisional yang berbahan dasar ikan dan tepung ini jadi semakin nikmat ketika disantap dengan kuah cuko yang khas.
Saat disajikan, pempek memiliki tekstur yang kenyal dan renyah pada bagian luarnya.
Kalau dilihat, membuat pempek tidak terlalu sulit.
Namun jika proses membuatnya tidak tepat, hasilnya justru jadi keras.
Kalau sudah begini, pempek jadi kurang nikmat ketika disantap.
Lalu bagaimana cara membuat pempek Palembang yang enak dan tidak keras?
Beberapa hal berikut ini menjadi kuncinya.
Tips Membuat Pempek Agar Tidak Keras
Agar pempek buatan kita tidak keras dan enak seperti buatan pedagang aslinya, ada beberapa hal yang harus kita perhatikan.
Hasilnya pasti kenyal dan enak ketika digigit.
Baca Juga: Cara Ampuh Menggoreng Pempek Agar Tidak Meledak, Cukup Tambahkan Satu Bahan Dapur ini