Biasanya lebih dari 0,7 – 1 cm.
Menuang adonannya harus cukup padat agar hasil kuenya tidak berlubang-lubang dan harus rata permukaanya, sehingga hasil kuenya pun menjadi rata permukaannya.
3. Proses Mengoven Cookies
Proses mematangkan cookies atau bar cookies lainnya, dapat dilakukan dengan dua tahap:
Tahap 1
Adonan yang sudah dituang ke dalam loyang cake, dioven menggunakan suhu atau temperatur 140-150 derajat Celsius, agar permukaan kue tampak agak berkulilt dan bagian bawahnya menyatu sempurna.
Pengovenan dilakukan selama 20 menit.
Tahap 2
Ketika kue selesai dioven pada tahap 1, kue dipotong-potong lalu dikeluarkan dari loyang.
Proses mengeluarkan potongan kue dari loyang bisa dikatakan cukup sulit.
Bisa saja kue-kue menjadi hancur atau patah ketika dikeluarkan.
Sajiers boleh mengorbankan satu potong kue untuk memudahkan mengeluarkan potongan kue lainnya.