SajianSedap.com - Indonesia dikenal sebagai negara dengan ragam kuliner dan budayanya.
Ya, kuliner merupakan salah satu daya tarik dari berbagai daerah di Indonesia.
Setiap daerah memiliki makanan khas yang tidak memiliki kesamaan dengan daerah lain.
Bahkan beda kabupaten saja sudah beda makanan khas loh.
Hal ini yang membuat kuliner jadi salah satu industri yang kini populer.
Tak hanya makanan kekinian, berbsgai makanan tradisional tentu juga harus Anda ketahui.
Nah di Jawa Tengah, ada salah satu makanan khas khususnya di kabupaten Grobogan.
Ayam Pencok Makanan Khas Purwodadi, Grobogan
Kabupaten ini merupakan wilayah yang berbatasan dengan wilayah Kudus, Demak, dan Semarang.
Ada salah satu kuliner khas Grobogan, khususnya di wilayah Purwodadi, yang juga merupakan ibukota kabupaten dari Grobogan ini.
Makanan ini bernama Ayam Pencok.
Apakah Sase Lovers pernah mendengarnya?