5 Cara Agar Casing Hp Terus Mulus Walau Sudah Dipakai Bertahun-tahun, Contek Deh

By Ulfa, Kamis, 29 Februari 2024 | 17:47 WIB
Cara agar casing handphone bagian belakang tetap mulus (Dean Moriarty / Pixabay)

Kendati beragam, softcase tetap didesain agar mampu melindungi HP dalam pemakaian harian.

Oleh karenanya, jangan sampai HP yang digunakan terlepas dari softcase.

Ketika HP tidak memiliki perlindungan, casing atau cangkangnya pun bisa mudah tergores.

2. Hindari Paparan Sinar Matahari Langsung

Sesuai dengan fungsinya sebagai alat komunikasi, tidak jarang HP tetap dibawa ke manapun pengguna pergi.

Tidak menutup kemungkinan pula pengguna membawanya untuk beraktivitas di luar ruangan.

Agar casing HP tetap mulus dan nampak selalu baru, coba mulai sekarang hindari paparan sinar matahari langsung ketika memakainya.

Pasalnya hal itu bisa saja membuat punggung belakang handphone menguning alias warna aslinya pudar.

Alhasil tampang HP pun lambat laun bisa saja berubah karena paparan sinar matahari langsung.

Tidak hanya itu saja, bentang layar handphone pun akan rentang mengalami masalah ketika pengguna tidak pintar memakainya saat di luar ruangan.

3. Pastikan Tangan Selalu Bersih Ketika Memegang HP

Tangan menjadi anggota tubuh yang setiap harinya bersentuhan langsung dengan HP.

Baca Juga: Cara Ampuh Membersihkan Casing Hp yang Menguning, Coba Tabur 1 Bahan Kue ini Dijamin Bakal Kinclong Seperti Baru Beli

Apapun yang menempel pada tangan, bisa saja akan tertinggal di casing HP dan begitu pula sebaliknya.