6. Desa Wisata Kasongan
Desa wisata Kasongan di Desa Bangunjiwo, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul adalah sentra kerajinan gerabah yang terkenal hingga ke mancanegara.
Wisatawan dapat menemukan berbagai jenis gerabah dalam berbagai ukuran serta desain.
Tak hanya gerabah tradisional, ada pula gerabah yang dibentuk dengan desain kekinian.
Bagi wisatawan yang berbelanja di Kasongan tidak perlu bingung bagaimana membawa pulang gerabah pilihan karena para penjual biasanya juga akan menawarkan layanan antar melalui jasa ekspedisi.
7. Desa Manding
Desa Manding di Kabupaten Bantul adalah sentra kerajinan kulit yang terkenal.
Desa Manding juga menjadi satu-satunya desa kerajinan kulit di Yogyakarta yang masih bertahan hingga saat ini.
Wisatawan dapat berbelanja berbagai produk kerajinan kulit dari jaket, tas, sepatu, sandal, dan lain sebagainya.
Ciri khas kerajinan kulit asal Manding adalah dibuat dengan teknik tatah timbul serta dijahit dengan menggunakan tangan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 8 Pusat Belanja Oleh-oleh Khas Yogyakarta, Tidak Hanya Pasar Beringharjo dan Teras Malioboro
Baca Juga: Cara Menyimpan Lontong Sisa Lebaran Dengan Tepat, Langsung Coba Agar Tak Cepat Basi!