Manfaat Kunyit Selain Jadi Bumbu Dapur, Salah Satunya Mengatasi Penyakit Mematikan Ini

By Dwi, Sabtu, 20 April 2024 | 18:22 WIB
Manfaat Kunyit Untuk Kesehatan Lambung (Sajian Sedap)

Di samping itu, kunyit juga telah digunakan untuk meningkatkan kesehatan pencernaan dan fungsi hati.

Saat ini, kunyit diakui sebagai terapi alternatif untuk sakit maag, peradangan, dan tukak lambung. Ada pun bahan kunyit yang paling aktif disebut kurkumin.

Hal ini dianggap bertanggung jawab atas sebagian besar manfaat kesehatan kunyit.

Kurkumin juga mengandung antioksidan polifenol yang memiliki kemampuan antivirus, antibakteri, dan antikanker yang kuat.

Meskipun banyak studi telah mengeksplorasi khasiat obat dari kunyit dan ekstraknya kurkumin, tidak ada studi yang benar-benar berfokus pada asam lambung.

Secara keseluruhan, tidak ada cukup bukti untuk mendukung penggunaan kunyit untuk mengobati asam lambung.

Jadi, tetap diperlukan lebih banyak penelitian untuk menentukan keefektifannya pada manusia.

Kendati demikian, menurut sebuah studi tahun 2007, asam lambung maupun penyakit refluks gastroesofagus (GERD) dapat disebabkan oleh peradangan dan stres oksidatif.

Studi ini menyarankan GERD harus diobati dengan antioksidan dan anti-inflamasi.

Sementara sebuah studi terpisah pada tahun 2011 menunjukkan bahwa efek anti-inflamasi kurkumin mampu mencegah peradangan esofagus.

Kunyit dan ekstraknya kurkumin juga dikatakan memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi.

Baca Juga: Cara Kilat Menghilangkan Noda Kunyit pada Pakaian Agar Bisa Lenyap Tanpa Bekas