Malam-Malam Mau Sup Hangat yang Segar? Coba Sayur Asam Kangkung Ini

By , Selasa, 16 Januari 2018 | 12:05 WIB
Sayur Asam Kangkung (Sajian Sedap)

Bosan mengolah kangkung dengan cara ditumis? Tenang. Kita bisa mengolahnya dengan resep jitu Sayur Asam Kangkung. Saking segarnya, kita sampe bisa lupa diri dan pengen nambah terus.

Durasi 45 menit

8 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 350 gram kangkung, disiangi
    • 2 buah jagung manis, dipotong 4 cm
    • 1/2 buah labu siam, dipotong – potong
    • 5 lembar kol, dibuang tulang, dipotong 4 x 5 cm
    • 100 gram kacang panjang, dipotong 4 cm
    • 100 gram kacang tanah
    • 2 cm lengkuas, dimemarkan
    • 2 lembar daun salam
    • 4 1/2 sendok teh garam
    • 3 1/2 sendok teh gula pasir
    • 2 1/2 sendok makan air asam (2 sendok teh asam + 3 1/2 sendok makan air)
    • 2.000 ml air
  2. Bumbu halus:

Cara Membuat Sayur Asam Kangkung:

1. Rebus air dan kacang tanah sampai kacang empuk.

2. Masukkan bumbu halus, lengkuas, daun salam, garam, dan gula. Rebus sampai bumbu harum.

3. Tambahkan jagung dan labu siam. Rebus sampai empuk.

4. Masukkan kacang panjang. Aduk rata.

5. Tambahkan kol, kangkung, dan air asam. Rebus sampai matang. Sajikan.

Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga: Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca juga: Sajian Di Meja Makan Makin Istimewa Dengan Udang Tempura)