Selain Daun Pisang, Kita Harus Tahu Daun Pembungkus Lain yang Bikin Masakan Jadi Wangi

By dini, Rabu, 23 Mei 2018 | 20:26 WIB
arem-arem sambal goreng ati (dini)

SajianSedap.grid.id – Seperti yang kita tahu, daun pisang sering dijadikan pembungkus makanan agar aromanya lebih wangi.

Daun pisang sudah biasa dijadikan bahan pembungkus dalam berbagai masakan ataupun kudapan.

Selain daun pisang, sebenarnya masih banyak jenis daun lain yang digunakan untuk membungkus makanan.

Penggunaan daun membuat aroma makanan menjadi khas dan menggugah selera.

Kita intip daun apa saja yang dapat digunakan untuk membungkus masakan.

Daun pembungkus makanan pada dasarnya terbagi atas dua golongan besar, yakni daun yang juga dapat dimakan dan daun yang tak dapat dimakan, atau hanya berfungsi sebagai pembungkus saja.

Masakan-masakan ini umumnya merupakan warisan nenek kita dahulu.

Diawali dari daun yang sekaligus dapat dikonsumsi.

1. Daun Singkong

Daun singkong yang telah direbus biasanya digunakan untuk membungkus makanan khas bernama buntil.

Sajian yang mirip dengan botok atau bumbu urap yang dicampur dengan teri ini terasa semakin nikmat saat dimasak dalam kuah santan.

(Baca juga: Resep Pisang Goreng Sehat Ala Sophie Navita Ini Bisa Ditiru, Enggak Berminyak Sama Sekali, Lo!)