Super Menyehatkan, Inilah Khasiat Aneka Makanan Berwarna Hijau

By dina, Minggu, 11 Maret 2018 | 09:36 WIB
Super Menyehatkan, Inilah Khasiat Aneka Makanan Berwarna Hijau (dina)

SajianSedap.Grid.ID – Banyak orang yang tahu khasiat tinggi aneka makanan berwarna hijau namun tetap menghindarinya.

Alasannya tentu saja karena rasa yang kurang sedap.

Padahal, khasiatnya tidak main-main.

Selain menjaga kesehatan, aneka makanan berwarna hijau juga bagus untuk menjaga penampilan.

Inilah aneka makanan berwarna hijau yang paling baik khasiatnya untuk tubuh kita.

Teh Hijau

Teh hijau sarat antioksidan yang bisa mencegah penyakit degeneratif seperti diabetes, obesitas, dan jantung.

Teh hijau juga terbukti menghambat pertumbuhan kanker prostat dan payudara.

Selain dikonsumsi sebagai minuman hangat atau dingin, teh hijau juga cocok dipadukan bersama smoothies berbahan buah-buahan.

Baca juga: Berapa Cangkir Teh Hijau Boleh Diminum Sehari?

Edamame

Kacang kedelai ini kaya akan vitamin K, serat, dan zat besi.