Tips Berbuka Sehat Tapi Tetap Lezat Dengan Buah-Buahan Di Sekitar Kita

By Virny Apriliyanty, Jumat, 11 Mei 2018 | 15:20 WIB
Tips Berbuka Sehat Tapi Tetap Lezat Dengan Buah-Buahan Di Sekitar Kita (Virny Apriliyanty)

SajianSedap.com – Di jaman sekarang ini, gaya hidup sehat makin banyak digandrungi.

Dimana-mana, orang berlomba-lomba menjalani pola hidup sehat demi tubuh yang juga lebih sehat.

Orang mulai meninggalkan berbagai makanan yang tidak sehat.

Termasuk juga ketika berbuka puasa

Berbuka dengan yang manis, tidak diartikan lagi dengan menyantap sesuatu yang terbuat dari gula apalagi dalam jumlah banyak, lo.

Kini orang lebih memilih manis alami yang berasal dari buah segar misalnya.

Itu pun bukan dipilih dari buah yang kandungan gulanya terlalu tinggi.

(Baca juga: 30 Menit Saja Membuat Bola-Bola Tahu Ayam Pedas Untuk Lauk Atau Camilan Pengganjal Lapar )

(Baca juga: Soun Goreng Sayuran, Sarapan Sederhana Tapi Pasti Disuka)

Ide Olahan Buah Segar Untuk Berbuka

Saat berbuka, mengonsumsi buah segar bersama beberapa potong kurma sebenarnya sudah cukup.

Tapi buah sebaiknya diolah sehingga jadi tidak bosan mengonsumsinya selama 30 hari.

Karena itu, membuarnya jadi aneka olahan pasti disambut baik oleh seisi rumah, 

1. Salah Buah

Salah buah bisa dibuat dengan cara yang praktis, lo.

Tidak usah heboh memikirkan sausnya.

Campuran mayones, susu kental manis dan jeruk lemon saja sudah bisa jadi dressing yang lezat untuk segala macam buah.

Jika ingin resep Salad Buah Sayur dan Salad Buah Saus Jeruk ini bisa dicoba. 

(Baca juga: Membuat Kalio Ayam Enak, Ini Dia Resep Jitunya)

2. Jus 

Jus bisa jadi pilihan yang lezat untuk berbuka.

Untuk variasi, gula dalam jus bisa kita ganti dengan madu atau tanpa gula sama sekali. 

Jangan takut juga berbuka dengan air jeruk lemon atau nipis.

Rasanya memang asam, tapi di dalam tubuh, air jeruk lemon dan nipis bersifat basa sehingga malah menetralkan asam lambung. 

(Baca juga: Tekanan Darah Tinggi Ternyata Bisa Dikontrol Dengan Berpuasa)

3. Es Buah

Es buah adalah salah satu alternatif yang pasti wajib dicoba.

Untuk es buah yang lezat dan menarik, kita bisa melihatnya di tips yang satu ini.

4. Asinan Buah

Membuat asinan atau manisan buah bukan perkara yang sulit karena resepnya bisa kita lihat dimana-mana seperti Asinan Buah Mangga Serut dan Asinan Buah Kuah Jeruk

Coba ganti cuka dengan kuah jeruk yang asam.

Cuka tentu tak baik untuk lambung yang sedang tinggi asamnya akibat tidak diisi seharian. 

Sebagai tambahan, pilih buah yang bermacam-macam jenisnya supaya tubuh juga mendapat nutrisi yang bermacam-macam pula.

Yang ada kulkas sebenarnya sudah cukup.

Tapi kalau mau lebih seru, pilih buah yang berwarna-warni supaya berbuka jadi lebih semarak.

Keluarga pun lebih tertarik mencoba karena warnanya yang cantik. 

Nah, selamat berpuasa.

Mari bergaya hidup sehat dengan berbuka menggunakan buah-buahan di sekitar kita. (SP)

(Baca juga: Teknik Sukses Mengadon Kue Kering Ini Wajib Dikuasai Supaya Pede Turun Ke Dapur)

(Baca juga: Supaya Minyak Bekas Bebas Bau, Ikuti Dulu Tips Ini)