SajianSedap.com – Kata orang Palembang, membuat pempek itu semudah menyampurkan daging ikan, air es dan tepung sagu.
Tapi, kenyataanya tidak semudah itu. Yang jadi masalah utama, adonan pempek biasanya terlalu lembek sampai susah dibentuk.
Padahal, adonan pempek yang benar memang pada dasarnya agak lembek.
Jadi, jangan langsung menambahkan sagu kalau adonan pempek terlalu lembek, kami punya cara mengatasinya untuk anda,
Gunakan Biang
Untuk menghasilkan pempek yang pas adonannya, ada baiknya kita membuat biang terlebih dulu.
Penggunaan biang akan membuat pempek punya tekstur kenyal tapi lembut ketika digigit.
Biang pempek biasanya dibuat dari tepung terigu.
Caranya, masak tepung terigu bersama air hingga mengental seperti bubur.
Perbandingan tepung dan air biasanya 1 : 10. Jadi, 20 gram tepung terigu dengan 200 ml air.
Setelah jadi bubur, baru masukkan biang ke dalam ikan dan bahan lainnya.
Jika sudah menggunakan biang, tidak perlu lagi ditambahkan air ya.