SajianSedap.grid.id – Anda pasti pernah atau bahkan sering kesal karena tidak bisa mengingat nama seorang kenalan dekat.
Atau saat anda salah terus menyebutkan nama kerabat.
Kejadian ini pasti tidak mengenakan.
Apalagi kalau orang terdekat memberi cap “pikun” pada kita.
Tahukah anda, pikun sebenarnya bisa dicegah,lo.
Salah satu caranya lewat asupan makanan yang bergizi bagi tubuh.
Beberapa jenis makanan, punya manfaat khusus membantu kinerja otak dan memori sehingga kepikunan pasti bisa kita hindari.
Supaya tidak penasaran, yuk segera simak,
1. Santap Telur
Telur super tinggi protein.
Asam amino pada makanan tinggi protein merupakan dasar poduksi neurotransmitter otak.
Neurotransmitter adalah substansi kimia yang dapat membawa impuls dari sel saraf yang satu ke sel saraf yang lain.