Angkat dan dinginkan.
4. Goreng kembali dalam minyak panas sampai kering betul.
Teknik menggoreng dua kali ini wajib dilakukan untuk menghasilkan paru yang kering dan renyah.
(Baca juga: Ini Caranya Agar Bumbu Kuah Soto Bisa Harum Maksimal Tanpa Bau Langu)
(Baca juga: Agar Cake Tidak Bantat, Hindari Kesalahan Fatal yang Sering Kita Lakukan Ini)
Selain digoreng, paru juga bisa kita oven.
Caranya, panggan dalam oven untuk mengurangi kadar airnya.
Setelah itu, paru cukup digoreng sekali saja dalam minyak panas sampai betul-betul kering.
Paru juga bisa dilapisi adonan tepung dulu sehingga menghasilkan rempeyek paru.
Ini pun menggorengnya harus tetap dua kali.
Jadi setelah direbus, paru dilapisi tepung lalu digoreng dengan cara di atas.
Paru tepung ini bisa juga dioven dulu.