Donat kentang terkenal dengan teksturnya yang lembut. Pada resep Donat Cokelat Kacang berikut ini, kita siapkan celupan donat dari cokelat dan selai kacang yang lezat.
Durasi 75 menit
17 Buah Porsi
Ingredients
- Bahan donat:
- 400 gram tepung terigu protein tinggi
- 200 gram tepung terigu protein sedang
- 50 gram gula pasir
- 1 bungkus ragi instan
- 1 butir telur
- 100 gram kentang kukus, dihaluskan
- 320 ml air
- 1 sendok teh garam
- 50 gram margarin
- Bahan toping:
- 50 ml susu cair
- 125 gram dark cooking chocolate
- 25 gram selai kacang creamy
- Bahan hiasan:
- 50 gram white cooking chocolate leleh
Cara Membuat Donat Cokelat Kacang:
1. Kempiskan adonan donat kentang siap bentuk. Bagi adonan donat, masing-masing 30 gram. Bulatkan. Bentuk gelang. Diamkan 30 menit.
2. Goreng di dalam minyak panas sedang sampai matang. Setelah bagian bawahnya kecokelatan, balik donat. Biarkan hingga kecokelatan juga. Angkat dan dinginkan.
3. Toping. Panaskan susu cair. Matikan api. Masukkan dark cooking chocolate. Aduk sampai larut.
4. Masukkan selai kacang. Aduk rata.
5. Celup donat satu persatu ke dalam bahan toping.
6. Hias dengan coretan white cooking chocolate leleh.
(Baca Juga: Mudahnya Membuat Oreo Cheese Cake Kukus Untuk Kue Lembut di Sore Hari)
(Baca Juga: Sarapan Praktis dengan Makaroni Keju Goreng)
(Baca Juga: Cake Tape Lezat Bisa Dibuat Dengan 5 Bahan Ini)
(Baca Juga: Membuang Minyak Jelantah Dengan Benar)
(Baca Juga: Jenis Pisang yang Cocok untuk Digoreng)