(Baca juga: Pantas Keluarga Minta Dibuatkan Telur Bumbu Ebi Terus, Rasanya Enak Banget, Sih!)
(Baca juga: Sekelas Bintang 5! Ini Deretan Menu Makan Siang di Sekolah Anak Kate Middleton!)
2. Melakukan persiapan sebelum memasak
Persiapan memasak sangat penting dilakukan.
Saat membaca resep, coba perhatikan adakah bahan-bahan yang perlu dicincang atau dipotong-potong terlebih dahulu.
Ada baiknya, kita menyiapkan bahan-bahan tersebut sebelum dimasak.
Dengan begitu, proses memasak pun jadi lebih mudah dan cepat karena kita tinggal memasukkan bahan-bahan yang sudah disiapkan.
Jangan lupa pastikan alat memasak juga lengkap, ya!
3. Banyak menonton acara masak
Jangan ragu untuk menonton acara masak di televisi atau internet.
Dengan menonton video, kita akan lebih paham langkah-langkah memasak daripada hanya membaca resep.
Mulai dari bentuk bahan, sampai warna makanan yang sesuai akan kita ketahui.