Ini Bahan Wajib untuk Membuat Sambal yang Nendang Rasanya! Pas Untuk Bulan Puasa

By Sajian Sedap, Senin, 14 Mei 2018 | 05:50 WIB
Sambal Matang Rebon (Sajian Sedap)

SajianSedap.grid.id – Yuk, kita olah bahan mentah jadi sambal enak, dijamin akan menaikkan nafsu makan siapa saja yang mencicipinya.

Sebagai orang Indonesia, peran sambal memang sangat penting di makanan kita.

Sambal yang enak adalah sambal yang pas dan bulat rasanya.

Ada unsur pedas, gurih, dan segarnya.

Memang selera tiap orang akan sambal berbeda-beda.

Ada yang suka pedas sekali, namun ada pula yang ingin sambal penuh cita rasa, misalnya untuk menemani pecel lele atau ayam penyet.

Ada pula yang suka sambal yang asam dan segar.

Namun, pada dasarnya, unsur sambal hampir sama.

Hanya jumlah per bahannya saja yang berbeda bergantung unsur apa yang ingin ditonjolkan.

Inilah bahan yang wajib ada untuk membuat sambal enak.

1. Cabai

Jika tidak ada cabai, bukan sambal namanya.

Inilah unsur utama yang ada di sambal.

Cabai yang paling sering digunakan adalah cabai merah keriting.

Selain itu, kita juga bisa menggunakan cabai merah besar yang beraroma segar, cabai rawit ekstra pedas, cabai hijau besar, dan cabai hijau keriting.

(Baca juga: Resep Ngasal Ala Sharena Delon Ini Bisa Dicontek Saat Malas Masak, Cepat dan Praktis Banget!)

(Baca juga: 8 Cara Agar Selai Nanas Isian Nastar Tahan Lama)

2. Terasi

Terasi tidak hanya cocok untuk membuat sambal terasi.

Olahan dari udang atau ikan ini memang agak menyengat baunya, namun justru itu yang menerbitkan air liur kita.

Sambal yang asam dan segar seperti sambal matah Bali atau sambal cibiuk Sunda pun perlu ditambahkan terasi agar seimbang rasanya.

Selain terasi, olahan yang bisa digunakan adalah petis.

3. Bawang

Bawang merah yang rasanya manis dan aromanya tidak begitu kuat serta bawang putih yang getir namun kuat aromanya akan saling melengkapi di cobek sambal kita.

Sambal akan wangi dan penuh rasa.

Namun, ada pula sambal yang tidak menggunakan bawang seperti sambal kuah bakso atau soto agar tidak merusak rasa makanan berkuah tersebut.

(Baca juga: Ternyata Ada Cara Mudah, Lo, Supaya Adonan Kue Tak Lengket pada Cetakan )

(Baca juga: Ingin Dapur Terlihat Bersih dan Rapi? Singkirkan 4 Benda Ini dari Dapur Sekarang Juga!)

4. Pemberi Rasa Segar

Inilah unsur yang akan membuat sambal kita seimbang rasanya.

Ia memiliki rasa asam yang pas dikombinasikan dengan bahan lainnya.

Bahan-bahan ini di antaranya adalah tomat, belimbing wuluh, gandaria, mangga, dan air jeruk limau.

5. Aromatik

Inilah bahan-bahan yang akan menggoda indera olfaktori kita.

Dengan mencium aroma yang menggugah, otomatis kita akan semakin berselera.

Contoh bahannya adalah salam, serai, daun jeruk, dan kecombrang.

Air jeruk limau juga bisa masuk ke kategori ini karena aromanya yang segar.

Bagimana, sederhan bukan, bahan-bahan untuk membuat sambal yang enak dan mantap?

Pastikan untuk selalu menyetoknya di rumah, ya, Sobat SaSe. (SP/DV)

(Baca juga: Mau Buat Es Sarang Burung? Simak Tips yang Satu Ini Agar Rasanya Makin Maknyus!)

(Baca juga: Jarang Diekspos, Maia Estianty Bawa Keluarga Besarnya Makan di Restoran Mewah, Ada Al El Dul Juga)