Terung Ebi Bumbu Balado Ini Bisa Bikin Santap Malam Jadi Lebih Berwarna

By Editorial Sajian Sedap, Rabu, 20 Juni 2018 | 11:00 WIB
Terung Ebi Bumbu Balado ()

SajianSedap.grid.id – Terong adalah salah satu bahan makanan yang fleksibel diolah jadi banyak hidangan.

Kali ini, yuk coba saja buat menjadi Terung Ebi Bumbu Balado yang akan bikin santap malam jadi lebih berwarna.

     

Durasi: 30 Menit

Sajian: 6 Porsi

Bahan:

4 buah (300 gram) terung ungu potong-potong, goreng

2 sendok makan ebi, seduh

2 lembar daun salam

2 cm lengkuas, memarkan

2 lembar daun jeruk, buang tulangnya

1 buah tomat, potong kotak

2 sendok teh air asam, dari 1 sendok teh asam jawa dilarutkan dengan 1 sendok makan air

1 1/4 sendok teh garam

1/2 sendok teh gula pasir

150 ml air

2 sendok makan minyak untuk menumis

Bumbu Halus:

4 buah cabai merah keriting

4 buah cabai merah besar 

6 butir bawang merah

3 siung bawang putih

Cara Membuat Terong Ebi Bumbu Balado:

1.    Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun salam, lengkuas, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan ebi. Aduk sampai harum.

2.    Tambahkan tomat. Aduk sampai layu. Masukkan terung. Aduk rata.

3.    Masukkan air, air asam, garam, dan gula pasir. Masak sampai matang. 

BACA JUGA: Ini Dia Perbedaan Hasil dalam Membuat Bakwan Goreng dengan Jenis Tepung Berbeda!

BACA JUGA: Tips Menumis Kangkung Agar Warnanya Tetap Hijau, Tidak Menghitam dan Layu

BACA JUGA: Minyak Goreng Cepat Menghitam? Ini Dia Tips Mudah Mengatasinya

BACA JUGA: Supaya Nasi Tidak Cepat Bau dan Menguning, Simak Tips Jitunya Berikut Ini!

BACA JUGA: Wajib Tahu Hal Ini Sebelum Membuat Selai Nanas Isi Nastar