SajianSedap.id – Castella cake sedang jadi tren masa kini.
Cake ini terkenal karena rasanya yang lebih lembut daripada chiffon cake.
Sebenarnya castella cake merupakan bolu tradisional asal Jepang.
Baca Juga : Supaya Hasilnya Cantik dan Tidak Kempes, Begini Trik Mengeluarkan Chiffon Cake dari Loyang
Tapi karena kelezatan dan kelembutannya, akhirnya cake ini banyak dijual di berbagai negara, termasuk Indonesia.
Jangan khawatir, kita juga bisa kok, membuat castella cake ini di rumah!
Tapi sebelum itu, simak tips berikut ini dulu, yuk!
Tips Membuat Castella Cake
Castella cake dibuat dari campuran bahan utama telur, tepung, dan lemak.
Yang membuat hasil cakenya lembut dan moist adalah pada teknik pembuatannya.