Kronologi Penemukan Jenazah Thoriq
Tim SAR menemukan jenazah yang diduga Thoriq Rizki Maulidan, remaja pendaki Gunung Piramid, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur.
Thoriq dinyatakan hilang di Gunung Piramid sejak Selasa (25/6/2019), Bambang Sutrisno, Kepala Tim Reaksi Cepat BPBD Bondowo saat dihubungi Kompas.com melalu telepon Jumat (5/7/2019) malam membenarkan penemuan jenazah tersebut.
Namun dia belum bisa memastikan jika jenazah itu adalah Thoriq pendaki yang hilang selama 12 hari.
Baca Juga: Tak Dapat Harta Gono Gini Sepeserpun Saat Dicerai Sule, Lina Pilih Kerja Ini Demi Sambung Hidup
Jenazah tersebut ditemukan Jumat siang sekitar pukul 14.00 WIB di wilayah yang dikenal dengan nama 'punggung naga' Gunung Piramid.
"Ditemukan oleh tim yang ada di atas. Posisinya ada di jurang sebelah kanan jalur pendakian. Tapi kita masih belum pastikan itu adalah Thoriq. Ini masih dugaan," katanya.
Cara Mencuci Jersey Bola yang Benar, Jangan Pakai Mesin Cuci Kalau Tak Mau Rusak
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR