Sajiansedap.com - Menyajikan resep sate Padang enggak terlalu sulit, sehingga cocok kita untuk resep Idul Adha.
Resep Idul Adha satu ini cocok banget kita sajikan saat akhir pekan.
Akhir pekan pasti lebih berkesan kalau disajikan kreasi resep Idul Adha ini.
Baca Juga: Resep Sate Padang Enak Ini Bisa Disajikan Untuk Hidangan Berbeda Saat Lebaran
Waktu: 60 Menit
Sajian: 25 Tusuk
Bahan:
250 gram lidah sapi, rebus, potong 2x2 cm
100 gram hati sapi, rebus, potong 2x2 cm
300 gram daging sandung lamur
1.000 ml air
2 lembar daun kunyit
1 batang serai, ambil putihnya, memarkan
1 buah asam kandis
40 gram tepung beras dan 50 ml air, larutkan untuk pengental
2 sendok makan bawang goreng untuk taburan
2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
25 buah tusuk sate
Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
1 buah cabai merah keriting
1/2 sendok teh ketumbar
1 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh jintan
2 buah kapulaga
5 cm kunyit dibakar
1 cm lengkuas
2 sendok teh garam
Cara Membuat Sate Padang:
1. Rebus daging sandung lamur di dalam air sampai matang dan empuk. Potong 1x1 cm. Ukur kaldunya 750 ml.
2. Rebus lagi bersama lidah sapi, hati sapi, bumbu halus, daun kunyit, serai, dan asam kandis. Masak sampai kaldunya menjadi 500 ml dengan api kecil.
3. Tusuk-tusuk daging, lidah, dan hati secara bergantian di tusuk sate. Bakar sampai harum.
Cara Mencuci Jersey Bola yang Benar, Jangan Pakai Mesin Cuci Kalau Tak Mau Rusak
KOMENTAR