SajianSedap.id - Anda sedang mencari 5 resep babat empuk dan enak?
Sajian Sedap punya 5 resep babat empuk dan enak,lo.
Yuk, intip 5 resep babat empuk dan enak yang dijamin mudah dibuat.
1. Resep Tumis Babat Sapi
Waktu: 60 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
300 gram babat
2 lembar daun salam
4 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
2 cm lengkuas, di emarkan
1 1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
500 ml air
50 gram daun kemangi
3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Cincang:
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
4 cm kunyit
1 sendok teh terasi, dibakar
2 butir kemiri, disangrai
Cara Membuat Tumis Babat Sapi:
1. Rebus babat dalam 1.000 ml air, 2 lembar daun salam, 2 cm lengkuas, dan 2 batang serai sampai empuk. Angkat dan potong-potong. Buang airnya.
2. Panaskan minyak. Tumis bumbu cincang, daun salam, daun jeruk, dan lengkuas sampai harum.
3. Masukkan babat, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
4. Tuang air. Masak diatas api kecil sampai matang dan meresap.
5. Tambahkan kemangi. Aduk rata.
NEXT: SOTO BABAT KIKIL TAOCO
2. Soto Babat Kikil Taoco
Waktu: 45 Menit
Sajian: 8 Porsi
Bahan:
500 gram babat
300 gram kikil
1 lembar daun salam
2 cm jahe, memarkan
1.000 ml air
3 batang serai, memarkan
6 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
2 batang daun bawang, potong 1 cm
2 sendok makan taoco asin
10 buah cabai rawit merah utuh
4 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
2 sendok teh gula pasir
1.800 ml air
3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
15 butir bawang merah
8 siung bawang putih
5 butir kemiri, sangrai
1 sendok teh ketumbar
2 cm jahe
3 cm kunyit, bakar
Bahan Pelengkap:
2 buah jeruk nipis, potong 8 bagian
4 sendok makan bawang merah goreng untuk taburan
Cara Membuat Soto Babat Kikil Taoco:
1. Presto babat dan kikil 15 menit dengan daun salam dan jahe. Angkat. Potong-potong agak besar (3x3 untuk kikil / 4x4 untuk babat) dan buang airnya.
2. Tumis bumbu halus, serai, daun jeruk, dan daun bawang sampai harum. Masukkan taoco asin. Tumis sampai harum.
3. Tambahkan babat, kikil, cabai rawit merah, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
4. Tuang air. Aduk rata. Masak sampai mendidih dan matang.
NEXT: KWETIAU GORENG BABAT CABAI HIJAU
3. Kwetiau Goreng Babat Cabai Hijau
Durasi: 40 Menit
Sajian: 3 Porsi
Bahan:
200 gram babat, direbus, dipotong-potong
400 gram kwetiau basah, diseduh bentar
100 gram toge, disiangi
2 butir telur, dikocok lepas
2 sendok teh kecap asin
50 ml air
1/4 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula pasir
4 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Tumbuk Kasar:
4 butir bawang merah
3 siung bawang putih
5 buah cabai hijau besar
3 buah cabai rawit hijau
1/2 sendok makan ebi
Cara Membuat Kwetiauw Goreng Babat Cabai Hijau:
1. Tumis bumbu tumbuk kasar sampai harum. Masukkan babat. Aduk rata. Sisihkan di pinggir wajan.
2. Masukkan telur. Aduk sampai berbutir kasar. Tambahkan taoge dan kecap asin. Tumis sampai layu.
3. Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai meresap.
4. Masukkan kwetiau. Aduk sampai matang.
NEXT: SATE BABAT MANIS GURIH
4. Sate Babat Manis Gurih
Durasi: 60 menit
Sajian: 10 tusuk Porsi
Bahan:
300 gram babat, bersihkan
2 lembar daun salam
2 cm jahe, memarkan
2 sendok makan kecap manis
300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
1/4 sendok teh garam
1 sendok teh gula merah
1 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu halus:
2 butir kemiri, disangrai
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
Cara Membuat Sate Babat Manis Gurih:
1. Rebus babat dengan 1 cm jahe yang dimemarkan dan 2 lembar salam hingga empuk. Potong-potong.
2. Tumis bumbu halus, daun salam, dan jahe sampai harum. Tambahkan kecap manis dan babat. Aduk rata.
3. Masukkan santan, garam, dan gula merah. Aduk sampai matang dan meresap.
4. Tusuk-tusuk di tusukkan sate. Bakar sambil diolesi sisa bumbu sampai harum.
NEXT: SUP BAKSO BABAT
5. Sup Bakso Babat
Durasi: 80 menit
Sajian: 6 porsi Porsi
Ingredients
Bahan bakso:
150 gram ayam giling
100 gram udang giling
1 sendok makan tepung sagu
1 buah wortel, serut halus
2 buah jamur kuping, iris halus
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
Bahan babat:
200 gram babat, bersihkan
2 sendok makan air jeruk nipis
5 cm jahe, memarkan
2 siung bawang putih, dihaluskan
1000 ml air
Bahan sup:
2000 ml kaldu ayam
2 siung bawang putih, digoreng, dihaluskan
2 blok kaldu ayam
3 1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 buah lobak, potong korek api
2 batang daun bawang, goreng hingga kering
1 batang seledri, iris-iris untuk taburan
Cara Membuat Sup Bakso Babat:
1. Babat, lumuri babat dengan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit. Cuci bersih.
2. Rebus babat, jahe, bawang putih, dan air hingga empuk. Buang airnya. Tambahkan kembali air. Rebus kembali hingga mendidih. Tiriskan. Potong-potong panjang.
3. Bakso, campur ayam giling, udang giling, tepung sagu, wortel, jamur kuping, garam, dan merica bubuk. Aduk rata. Bentuk bola-bola sebesar bakso. Rebus matang.
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Farah K |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR