SajianSedap.com - Resep Fish Curry Aceh Style hadir dengan aroma lezat yang bikin perut langsung keroncongan.
Disajikan dengan sentuhan khas Aceh, membuat Resep Fish Curry Aceh Style ini jadi rebutan keluarga di rumah.
Mari, hadirkan Resep Fish Curry Aceh Style yang lezat ini untuk menu makan siang.
Baca Juga: Ikan Kakap Tampil Mewah dengan Resep Baked Fish Crust
Waktu: 60 Menit
Sajian: 1 Porsi
Bahan:
1 ekor (300 gram) ikan kakap putih
2 sendok makan bumbu dasar merah
3 lembar daun jeruk
1 batang serai, memarkan
8 lembar daun kari
500 ml santan dari 1/2 butir kelapa
1 1/2 sendok teh garam
3/4 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Fish Curry Aceh Style:
1. Lumuri ikan dengan 1/2 sendok teh garam dan 1/4 sendok teh merica bubuk. Diamkan 20 menit.
2. Panaskan minyak. Tumis bumbu dasar merah, daun jeruk, serai, dan daun kari hingga harum.
3. Tambahkan santan, garam, dan merica bubuk. Masak sambil diaduk hingga mendidih.
4. Masukkan ikan. Aduk rata. Masak hingga matang dan kuah mengental.
Baca Juga: Ikan Asin, Makanan Sejuta Umat Pemicu Kanker Seperti Ria Irawan
KOMENTAR