SajianSedap.com - Keju edam menjadi bahan penting yang kerap digunakan dalam proses pembuatan kastengel.
Penambahan keju edam membuat kastengel memiliki aroma keju yang kuat.
Selain itu, kastengel menjadi semakin renyah.
Baca Juga: Resep Semprit Sagu Kacang Keju Enak, Resep Menu Khas Lebaran yang Wajib Hadir Dalam Toples
Punya banyak kelebihan, keju edam memiliki harga yang cukup mahal
Namun tenang saja, kita bisa menyulap keju cheddar menjadi keju edam dengan tips berikut ini.
Keju edam jadi laris manis kalau mendekati hari raya seperti sekarang ini.
Apalagi kalau bukan untuk membuat kastengel.
Keju ini bisa dikenali dari tampilannya yang seperti apel, bulat dan berwarna merah di luar.
Itu sebabnya keju edam biasa juga disebut juga keju apel.
Lalu, kenapa keju edam selalu digunakan untuk kastengel?
Baca Juga: Resep Roti Tawar Goreng Pisang Keju Enak, Menu Camilan Malam Hari yang Mudah Dibuat
Jawabannya karena keju edam punya aroma kuat dan tekstur keras yang membuat kastengel jadi renyah.
Sayang, harganya cukup mahal sehingga biasa orang mengurangi takarannya.
Tapi, sayang juga kan kalau tekstur kastengel tanpa keju edam jadi kurang renyah?
Sebenarnya bisa juga, kok, kalau mau membuat kastengel tanpa keju edam.
Gunakan saja keju cheddar biasa.
Memang aromanya akan berkurang, tapi untuk tekstur jangan khawatir.
Soalnya, ada cara pengolahannya supaya keju cheddar bisa mirip dengan keju edam, lo.
Sulap Keju Cheddar Mirip Keju Edam
Sebenarnya mudah sekali menyulap keju cheddar jadi mirip keju edam.
Keju cheddar yang teksturnya lembut ini hanya perlu kita keringkan hingga teksturnya jadi kering seperti keju edam.
Baca Juga: Resep Kue Kering Klasik Untuk Lebaran yang Bikin Tamu Betah, Ya Resep Semprit Pisang Keju Ini
Caranya, parut keju cheddar seperti biasa. Letakkan di atas loyang dengan cara disebar.
Setelah itu, keju cheddar bisa kita jemur di bawah terik matahari.
Bisa juga ditiup kipas angin sampai mengering.
Biasanya waktu yang dibutuhkan sekitar 1 – 2 jam.
Nah, setelah dikeringkan tekstur keju cheddar pasti sudah mirip dengan keju edam yakni kering dan renyah.
Keju cheddar ini pun bisa kita gunakan sebagai campuran adonan maupun taburan kastengel.
Dijamin tetap renyah dan nikmat.
Baca Juga: Resep Serabi Solo Nangka Keju Enak, Menu Sarapan Tradisional yang Wajib Dicoba
Tips menyulap keju cheddar jadi mirip keju edam ini bisa jadi cara untuk Anda yang ingin kastengel renyah dan juga ekonomis.
Cocok untuk Anda yang mau membuat kastengel di hari raya kali ini.
Selamat mencoba Sase lovers.
KOMENTAR