SajianSedap.com - Resep Daging Suwir Pedas Manis adalah menu olahan daging lezat yang mampu bikin seisi rumah jatuh cinta dengan rasanya.
Kalau sudah Resep Daging Suwir Pedas Manis ini sebagai menu utamanya, keluarga pasti makan siang enggak cukup satu kali.
Mari, hadirkan Resep Daging Suwir Pedas Manis yang sedap ini sebagai menu utama makan siang nanti.
Baca Juga: Aroma Dari Resep Gulai Nangka Kecombrang Ini Bikin Kita Sulit Menahan Lapar
Waktu: 45 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
500 gram daging sapi top side potong-potong 8x7x1 cm
5 lembar daun jeruk dibuang tulang daunnya
2 batang serai dimemarkan
1/2 sendok makan garam
1-2 sendok makan gula merah
750 ml air
300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
1 sendok makan air asam jawa (dari 1/2 sendok teh asam jawa dan 2 sendok makan air, dilarutkan)
4 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus:
8 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 buah cabai merah besar
6 buah cabai merah keriting
4 butir kemiri sangrai
2 cm kunyit
1/2 sendok teh terasi goreng
Cara Membuat Daging Suwir Pedas Manis:
1. Tumis bumbu halus, daun jeruk, dan serai sampai harum. Masukkan daging. Aduk sampai berubah warna.
2. Tambahkan garam dan gula merah. Aduk rata. Tuang air. Masak sampai meresap dan daging empuk.
3. Angkat dagingnya suwir-suwir kasar.
4. Masukkan santan sedikit-sedikit dan masak sampai meresap dan berminyak. Tambahkan air asam jawa. Aduk rata.
Baca Juga: Resep Bakwan Bawang Kacang Tolo, Menu Rumahan yang Bisa Jadi Inspirasi Menu Pelengkap
Baca Juga: Resep Nasi Jenggo, Hidangan Khas Bali Dengan Isian Lauk yang Lengkap
Baca Juga: Resep Caisim Masak Kuah, Menu Berkuah Praktis Dengan Rasa yang Mantap
Baca Juga: Resep Galantin Ayam Burger, Menu Ala Western Untuk Meriahkan Momen Bersantap Di Hari Libur
KOMENTAR