SajianSedap.com - Telur memang sudah jadi favorit banyak orang.
Sebab telur memang mudah diolah dan bisa dimasak dalam waktu yang singkat.
Walau hanya diceplok dan diberi kecap, rasa telur sudah terasa nikmat.
Maka itu kalau lagi belanja bahan makanan kita gak pernah lupa untuk membeli telur.
Nah, kalau hari ini Anda habis beli telur Anda wajib coba cara yang satu ini.
Ya, Anda bisa coba rendam telur ke air.
Kalau temukan ciri ini mending langsung dbuang saja.
Karena telur dengan ciri ini bisa jadi racun buat keluarga di rumah.
Yuk simak ulasan lengkapnya.
Cara Bedakan Telur Busuk dan Segar
Cara membedakan telur segar dengan busuk sendiri tergolong mudah.
Bahkan melansir The Spurce, Anda hanya perlu dua bahan yakni mangkuk dan air.
Nah penasaran seperti apa caranya? Yuk simak ulasan berikut ini.
Merendam Telur
Merendam telur bisa membantu kita mengetahui usianya.
Caranya yakni siapkan air dalam gelas kemudian masukkan atau rendam telur ke dalamnya.
Jika sudah, amati apa yang terjadi pada telur.
Jika telur tenggelam di dasar gelas atau mangkuk dalam posisi mendatar, tandanya telur masih segar.
Baca Juga: Resep Tahu Telur, Satu Lagi Menu Khas Jawa Timuran yang Mantap Untuk Hidangan Pelengkap
Jika telur mengambang dalam posisi vertikal, tandanya telur sudah berumur sekitar 1-2 minggu.
Tenang, Anda masih boleh kok untuk mengonsumsinya.
Nah, yang jadi catatan adalah saat telur benar-benar mengapung di atas air.
Ini tanda kalau telur sudah busuk dan sudah tidak layak untuk dikonsumsi.
Mengapa telur bisa mengapung? Hal ini karena sudah banyak udara yang masuk ke dalam telur sehingga membuat kantung udara di dalam telur membesar.
Melihat Warna dan Tekstur
Selain cara di atas, ada juga cara lain yakni dengan melihat warna telur.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Caranya, buka telur sebelum dimasak lalu letakkan di dalam piring.
Telur yang segar memiliki putih telur transparan, kental dan lengket.
Jika putih telur encer, bening, dan berair, tandanya telur tersebut sudah tidak segar lagi.
Cium Bau Telur
Cara terakhir adalah dengan mencium bau atau aroma yang muncul saat dipecahkan.
Telur yang beraroma menyengat seperti belerang menandakan kalau telur sudah busuk.
Nah, itu tadi beberapa cara membedakan telur yang masih segar dan sudah busuk.
Selalu berhati-hati sebelum memasak demi kesehatan keluarga ya!
Jangan Rebus Telur Lebih Dari 10 Menit
Ketika merebus telur, maka kita harus memerhatikan lamanya waktu atau durasi yang digunakan untuk merebus telur.
Ternyata kalau kita tidak merebus telur dalam waktu yang tepat, maka akan memengaruhi penyerapan nutrisi telur pada tubuh.
Telur sebaiknya tidak dikonsumsi saat masih belum matang sempurna, tapi juga jangan terlalu lama merebus telur.
Waktu ideal untuk merebus telur sebaiknya tidak lebih dari 10 menit.
Sebab, kalau lebih dari 10 menit, telur bisa saja mengalami oksidasi dan menimbulkan risiko bagi tubuh.
Apa yang akan terjadi kalau kita merebus telur lebih dari 10 menit, ya?
Anda tentu pernah mendengar istilah oksidasi, bukan?
Oksidasi adalah kondisi saat adanya pelepasan unsur pada makanan yang kemudian membuatnya terpapar oksigen.
Baca Juga: Resep Telur Bumbu Paniki, Sajian Khas Manado yang Menghadirkan Cita Rasa Lezat
Biasanya, kita mengetahui proses oksidasi ini terjadi pada buah-buahan seperti apel dan pir.
Namun proses perebusan pada telur juga bisa membuat telur jadi mengalami oksidasi, lo.
Telur yang direbus lebih dari 10 menit akan mengalami reaksi oksidasi dan besi sulfida.
Ketika telur mengalami proses oksidasi, ini artinya akan semakin banyak zat pada telur yang keluar dan terpapar oksigen.
Hasilnya, nutrisi telur akan semakin berkurang saat direbus terlalu lama, yaitu lebih dari 10 menit.
Maka dari itu, sebaiknya kita memerhatikan durasi merebus telur dan tidak merebusnya lebih dari 10 menit agar tidak mengalami proses atau reaksi oksidasi.
Aritkel ini telah tayang di Parapuan.co dengan judul, Tak Hanya Rendam di Air, Ini Cara Lain Bedakan Telur Segar dan Busuk
Source | : | Parapuan |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR