Kalau sekiranya air kurang, sebaiknya ditambahkan sedikit demi sedikit.
Jadi, tambahkan sedikit, begitu air menyusut, tambahkan lagi sedikit, cukup sampai menutupi 3/4 bagian ayam saja.
Air yang ditambahkan sedikit demi sedikit ini membuat bumbu jadi lebih meresap ke dalam ayam.
5. Air Rebusan Digunakan Berulang Kali
Nah, karena dibuat setiap hari, biasanya pedagang akan menyimpan sisa air rebusan ayam kuning di hari ini, untuk dipakai lagi besok.
Jadinya, besok pedagang akan kembali memasak ayam dalam bumbu yang baru, plus juga sisa air rebusan kemarin.
Hal ini terus berulang dari hari ke hari sehingga semakin lama, sisa air rebusan itu jadi kunci rasa gurih yang enak banget jika ditambahkan ke ayam kuning.
Nah, kita pun bisa mencontoh hal yang sama.
Mulai sekarang, coba deh simpan sisa air rebusan ayam kuning lalu masukan ke freezer.
Saat 2 atau 3 minggu lagi membuat ayam kuning, tambahkan juga sisa air rebusan tersebut bersama dengan bumbu barunya tentunya.
Lama kelamaan, rasa ayam kuning buatan kita dijamin makin enak.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR