SajianSedap.com – Air putih memang sangat penting bagi kehidupan kita.
Bahkan kita harus mencukupi kebutuhan air putih harian.
Kita disarankan untuk minum 1,5 liter atau 8 gelas air putih setiap harinya.
Selain itu, minum air putih juga sangat menyehatkan.
Air putih berfungsi sebagai pengganti cairan yang hilang dalam tubuh.
Tapi pernahkah Anda terbayang meletakkan air putih di kolong kasur?
Memang meletakkan air putih di kolong kasur sepertinya sangat remeh.
Namun Anda bisa mencobanya semalam saja.
Dijamin bakal kaget dengan perubahannya.
Air Putih di Kolong Kasur untuk Mengusir Virus
Mengutip dari Style Craze, seorang perempuan asal Rusia telah membuktikan khasiatnya.
Ia iseng meletakkan satu gelas air di bawah kasurnya dan merasa lingkungan kamarnya lebih sehat keesokan harinya.
Kamarnya yang biasanya kering langsung lembap karena satu gelas air di bawah kasur.
Meski awalnya iseng, ternyata hal ini disarankan oleh para ahli bahkan sudah diteliti manfaatnya lho.
Selain membuat ruangan kamar menjadi lembap, meletakkan satu gelas air putih di kolong tempat tidur ternyata ampuh memerangi virus dan bakteri yang ada di ruangan tersebut.
Tentu saja hal ini sangat bermanfaat di masa pandemi ini.
Mencegah virus di dalam rumah adalah hal yang penting saat pandemi.
Dengan meletakkan satu gelas air putih di bawah kasur, maka virus apapun bisa dicegah.
Tingkat kelembapan ruangan yang baik mampu menonaktifkan virus sampai 86 persen lho.
Selain mencegah virus, ada juga berbagai manfaat lain dari meletakkan air putih di kolong kasur.
Manfaat Lain Meletakkan Air Putih di Kolong Kasur
1. Mengatasi masalah kulit wajah
Selain mampu mengusir virus dan bakteri, meletakkan satu gelas air putih di kolong kasur juga baik untuk mengatasi berbagai masalah kulit wajah.
Beberapa masalah yang bisa diatasi di antaranya jerawat, kulit kering, bahkan penuaan dini.
Cara tersebut juga ternyata sudah dilakukan orang zaman dahulu lho.
Apalagi jika Anda punya kulit kering.
Jangan heran kalau kulit malah jadi lembap hanya karena meletakkan air di kolong kasur.
Artikel berlanjut setelah video berikut.
2. Menjaga kesehatan rambut
Tak hanya wajah yang cantik dan awet muda, kesehatan rambut juga akan terjaga hanya dengan meletakkan satu gelas air putih di kolong tempat tidur.
Karena kelembapan suhu ruangan terjaga, maka masalah rambut akan segera teratasi.
Rambut rontok, rambut kering, hingga ketombe juga akan teratasi dengan sendirinya.
Ajaib bukan?
3. Mengatasi insomnia atau gangguan tidur
Terakhir, meletakkan satu gelas air putih di bawah kasur mampu menenangkan tubuh dan membuat tubuh lebih nyaman.
Ketika tubuh lebih nyaman, maka akan cepat tidur dengan lelap.
Bagaimana, mau coba?
Artikel ini pernah tayang di Nakita dengan judul Orang Se-Indonesia Nyesel Kalau Tak Mencoba, Iseng Letakkan Satu Gelas Air Putih di Kolong Tempat Tidur, Perempuan Ini Kaget Alami Hal Menakjubkan Saat Bangun Tidur
Cara Mencuci Jersey Bola yang Benar, Jangan Pakai Mesin Cuci Kalau Tak Mau Rusak
Penulis | : | Laksmi Pradipta Amaranggana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR