Sajiansedap.com - Ketika sedang berpuasa pasti sangat segera buka puasa.
Penting juga selama puasa menjaga kesehatan dan menjaga daya tahan tubuh.
Hal ini dapat membuat anda bisa menjalankan puasa full tanpa bolong.
Untuk mendukung aktivitas selama bulan Ramadan, anda wajib mengonsumsi makan-makanan yang sehat.
Anda bisa mendapatkannya hanya dengan mengonsumsi pisang rebus.
Ada baiknya, pisang rebus dikonsumsi saat anda selesai salat tarawih.
Berikut ini manfaat makan pisang rebus setelah salat tarawih.
Jangan sampai anda menyesal telat tahu ya!
Bakalan rugi banget deh.
Baca Juga: Garang Asem Ayam Recipe, Soul-Satisfying Food That Warm You up on Cold Nights
Manfaat Makan Pisang Rebus
Makan pisang rebus di malam hari bisa memberikan banyak manfaat bagi tubuh.
Pisang rebus mengandung banyak gizi dan vitamin.
Dengan semua kandungan yang dimilikinya, dilansir Food NDTV mengonsumsi pisang rebus di malam hari setelah selesai tarawih bisa berikan manfaat ini bagi tubuh.
Buah pisang dikemas dengan nutrisi dan antioksidan tinggi yang tak dimiliki oleh buah lainnya.
Jika makan pisang rebus saat malam hari ini akan menjaga tekanan darah tetap terkontrol.
Ini semua karena kandungan potasiumnya.
Apabila anda memiliki permasalahan perut ketika berpuasa, pisang bisa diandalkan Moms sebagai obat alami.
Secara efektif, pisang berperan sebagai antasida alami yang baik untuk meredakan sakit perut.
Selain itu, makan pisang dapat menghilangkan bakteri penyebab sakit maag.
Apalagi sakit maag kerap kali dikeluhkan ketika anda berpuasa.
Serat yang tinggi pada pisang membantu keteraturan usus dan meringankan sembelit.
Makanan ini juga sangat baik untuk menambahkan energi pada tubuh yang hilang ketika puasa.
Anda pasti suka makan pisang karena rasanya yang manis.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Ternyata gula alami pada pisang bukan hanya bertugas untuk menambah rasa saja.
Tetapi gula alami pada pisang dapat bertindak sebagai penambah energi.
Meski baik dimakan saat malam hari, anda perlu mengatur jam ketika hendak makan pisang.
Jika Moms ingin memakannya pastikan dikonsumsi 2-3 jam sebelum tidur.
Karena jika teralu larut tubuh telah harus beristirahat.
Apalagi saat malam hari badan lebih rentan terhadap infeksi.
Tetapi menurut para ahli tidak ada efek yang membahayakan ketika makan pisang.
Makan pisang rebus kaya akan vitamin C yang meningkatkan sistem kekebalan tubuh, sehingga membantu meredakan pilek dan demam.
Hempas Flek Hitam dengan Daun Pisang
Manfaat daun pisang untuk kecantikan adalah untuk mengatasi tanda-tanda penuaan.
Seperti keriput dan juga flek hitam pada wajah.
Flek hitam merupakan suatu kondisi adanya bintik-bintik berwarna cokelat kehitaman di wajah.
Tanda-tanda penuaan ini cenderung sangat sulit dihilangkan.
Tak heran kebanyakan orang yang memiliki flek hitam pada wajah menjadi tidak percaya diri.
Karena adanya flek hitam pada wajah bisa membuat penampilan terlihat tidak fresh.
Meski cenderung sulit dihilangkan, kalian yang memiliki flek hitam pada wajah tak perlu khawatir lagi.
Baca Juga: Resep Putu Mayang Pisang, Kue Tradisional Jadul yang Cocok Untuk Menu Takjil Buka Puasa Nanti
Pasalnya, hanya bermodalkan daun pisang saja, flek hitam pada wajah bisa dihilangkan dalam waktu cepat.
Selain bisa mengatasi tanda-tanda penuaan, daun pisang sendiri juga berguna untuk menghilangkan jerawat membandal di wajah.
Penggunaan daun pisang juga bisa membuat kulit wajah selalu lembap dan lembut.
Nah, berikut ini cara menghilangkan flek hitam pada wajah dengan daun pisang melansir dari Tribunnews.com:
1. Siapkan beberapa lembar daun pisang.
2. Cuci bersih daun pisang tersebut.
3. Haluskan daun pisang menggunakan blender.
4. Setelah itu, Anda bisa oleskan daun pisang tersebut ke wajah secara merata.
5. Diamkan beberapa saat, kemudian cuci wajah dengan air bersih.
Selain bisa digunakan pada wajah, daun pisang yang sudah dihaluskan juga bisa digunakan pada bagian tubuh lain, seperti badan, tangan, kaki, leher.
Agar kulit di bagian tubuh tersebut tidak kering dan selalu sehat.
Jangan lupa untuk mencobanya di rumah ya.
Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Sempatkan Makan Pisang Rebus Setelah Tarawih, Kalau Dilakukan Rutin Siap-siap Bakal Merasakan Hal Menakjubkan yang Tak Terduga Ini
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR