Minum banyak air memberi nutrisi pada rambut Anda dari dalam hingga luar.
Air membentuk hampir seperempat dari berat untai rambut.
Asupan air yang tidak mencukupi bisa menyebabkan rambut rapuh dan helai rambut tipis.
Anda harus minum lebih banyak air setiap hari, minum air putih dengan perut kosong bisa meningkatkan kualitas rambut Anda sampai tingkat yang lebih tinggi.
Baca Juga: Resep Cokelat Dessert Boks, Dessert Spesial Untuk Makan Siang yang Lembut Maksimal
14. Menghilangkan kuman di mulut
Ketika Anda bangun tidur, banyak kuman di mulut Anda.
Minum air putih membantu membawa kuman ke saluran pencernaan. Kemudian, kuman-kuman tersebut dibuang melalui urine atau buang air besar.
Caranya :
Minum air setelah bangun tidur adalah metode hidup sehat yang telah terbukti untuk mengobati kelainan tubuh, gangguan menstruasi, dan penyakit terkait mata.
Selain itu, Anda akan merasa segar kembali seharian setelah mengikuti perawatan air ini.
Minumlah empat gelas air dengan takaran sekitar 160 ml air per gelas setelah bangun tidur, sebelum menyikat gigi dan dengan kondisi perut kosong.
Cara Mencuci Jersey Bola yang Benar, Jangan Pakai Mesin Cuci Kalau Tak Mau Rusak
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR