SajianSedap.com - Resep Tahu Tumis Jamur Merang ini tidak hanya mudah dibuat, namun hadir dengan rasa yang enak banget.
Resep Tahu Tumis Jamur Merang yang enak ini pun jadi salah satu menu pelengkap sederhana yang paling digemari ibu rumah tangga.
Dari pada masih bingung mau membuat menu pelengkap apa untuk makan siang nanti, segera contek Resep Tahu Tumis Jamur Merang enak ini saja.
Baca Juga: Resep Sambal Bawang, Menu Pelengkap Simple yang Selalu Bikin Takjub Dengan Rasanya!
Waktu: 30 Menit
Sajian: 3 Porsi
Bahan:
1 buah tahu cina, diiris dadu, digoreng berkulit
100 gram jamur merang, dibelah 4
5 butir bawang merah, diiris halus
3 siung bawang putih, dicincang
3 buah cabai rawit merah, diiris serong
1/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok makan saus tiram
1 sendok teh kecap asin
1/2 sendok makan kecap manis
1 sendok teh minyak wijen
100 ml air
2 sendok teh tepung sagu dilarutkan di dalam 1 sendok makan air
3 sendok makan daun bawang kecil, diiris halus
3 sendok makan minyak goreng untuk menumis
Cara Membuat Tahu Tumis Jamur Merang:
1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Masukkan cabai rawit. Aduk sampai layu.
2. Masukkan jamur. Aduk sampai layu. Tambahkan tahu. Aduk rata.
3. Bubuhi garam, gula pasir, dan merica bubuk. Aduk rata. Tambahkan saus tiram, kecap asin, kecap manis, dan minyak wijen. Aduk rata.
4. Tuangkan air. Aduk sampai mendidih. Tuangkan larutan sagu. Aduk sampai meletup-letup. Masukkan daun bawang. Aduk rata.
KOMENTAR