Sajiansedap.com - Setiap merayakan lebaran tentu mengunjungi sanak saudara sudah hal yang wajib.
Bermaaf-maafan di hari yang Fitri tentu jadi momen untuk menjadi pribadi lebih baik.
Makanan tentu tidak bisa dilepaskan saat lebaran tiba.
Mulai dari ketupat, rendang bahkan kue kering.
Kue kering yang paling banyak digemari untuk hari lebaran diantaranya nastar, kastengel, dan masih banyak lagi.
Kenikmatan kue kering ada di teksturnya yang renyah dan baunya yang harum.
Bila kue kering sudah tidak sedap, biasanya itu karena kesalahan dalam menyimpan kue kering sehingga tidak tahan lama.
Berikut ini tips mudah yang bisa dicontek agar kue kering tetap enak dan tahan lama.
Mari kita simak ulasan berikut ini.
Baca Juga: Garang Asem Ayam Recipe, Soul-Satisfying Food That Warm You up on Cold Nights
Toples dalam keadaan bersih
Pastikan toples yang digunakan sudah dicuci bersih dan dilap sampai kering.
Biasanya, toples yang dijual di pasaran sudah disimpan lama sehingga rentan bau.
Bau tidak sedap itu bisa meresap ke kue.
Jangan simpan kue yang masih panas
Sebaiknya, jangan langsung masukkan kue kering yang masih panas ke dalam toples.
Sebab, ini menyebabkan kue mudah melempem.
Selain itu, kue juga bisa jadi lebih mudah berjamur.
Sehingga, sebaikya dinginkan dulu kue sebelum dimasukkan ke dalam toples.
Supaya kue kering lebih tahan lama.
Kecuali, kue lidah kucing, sebaiknya kue jenis ini disimpan dalam toples dalam keadaan hangat supaya tidak mudah melempem.
Jangan masukkan kue berhias cokelat ke kulkas
Bila Moms melakukannya kemudian memasukkan kue berhias cokelat ke toples, maka bisa menyebabkan kue mudah melempem.
Efek dingin dari kulkas membuat kue mudah berembun.
Sehingga kue jadi cepat lapuk.
Jaga suhu penyimpanan
Jangan letakkan kue di tempat yang terkena cahaya matahari langsung atau bahan yang berbau menyengat. Simpanlah kue di tempat yang sejuk dan kering.
Paparan sinar matahari langsung bisa membuat kue semakin cepat melempem dan jamuran.
Tips Mengolah Kue Kering
Untuk membuat kue kering, Anda harus cermat sedari awal, sedari memilih bahan-bahan baku.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Baca Juga: Resep Kastengel Cornflake, Kue Kering Lebaran Lezat yang Tak Boleh Ketinggalan Untuk Disajikan
Begitu tips yang disampaikan oleh Chef Wahyu Aji Priyambodo dari Artotel Semarang.
1. Siapkan terigu protein tinggi
Anda bisa menggunakan beragam terigu yang ada di toko bahan roti.
Mulai dari terigu protein sedang hingga terigu protein tinggi.
Namun untuk mendapatkan kue kering yang teksturnya renyah, lebih baik gunakan terigu protein tinggi.
Tips ini untuk seluruh jenis kue kering, baik nastar ataupun kastengels.
2. Kuatkan di butter
Sebenarnya, komposisi utama kue kering varian apapun hanyalah terigu, butter dan telur.
Namun untuk mendapatkan tekstur yang lebih gurih dan renyah, sebaiknya perbanyak atau perkuat takaran di butter.
Untuk telur sendiri, Chef Aji biasanya hanya membutuhkan 1 butir telur saja.
"Karena guna telur itu hanya untuk mengikat adonan, sehingga sebutir telur saja sudah cukup, baik telur ayam negeri atau ayam kampung," ujarnya kepada Kompas.com, Selasa (20/04/2021) siang.
3. Tambah baking soda
Untuk mendapatkan kue kering yang renyah dan bertekstur crunchy, Anda bisa menambahkan sedikit baking soda ke dalam adonan.
Takaran baking soda cukup seujung sendok teh atau kira-kira sebanyak 5 gram saja.
"Selain membuat crunchy, baking soda juga bisa membuat umur simpan kuker lebih lama alias lebih awet," ujar Chef Aji.
Baca Juga: Resep Nasi Bakar Sarden Lombok Ijo, Menu Tradisional Super Lezat Untuk Makan Siang Spesial Nanti
Artikel telah ditayangkan di nakita dengan judul, Akhirnya Ibu Mertua yang Baik Hati Kasih Tips Cara Menyimpan Kue Kering Supaya Awet Tahan Lama, Ini Rahasianya
Cara Mencuci Jersey Bola yang Benar, Jangan Pakai Mesin Cuci Kalau Tak Mau Rusak
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR