SajianSedap.com - Kalau hari ini mau mengolah telur, Anda bisa coba cara merebus telur biar gak retak.
Dengan mengikuti cara merebus telur biar gak retak bisa bikin telur Anda nampak mulus.
Nah, cara merebus telur biar gak retak sangat lah mudah.
Anda cukup mengikuti beberapa cara yang ada saja.
Tapi ada satu hal yang wajib Anda perhatikan nih kalau mau mengikuti cara merebus telur biar gak retak.
Ya, Anda gak boleh lupa masukan 1 bahan dapur ini.
Karena ternyata 1 bahan dapur ini jadi kunci agar telur jadi gak retak!
Penasarankan ulasan lengkapnya?
Yuk simak langsung artikel ini!
Baca Juga: Enjoying F&B in a Serene Park: Urban Farm at PIK 2 Returns With More Foods, More Fun Activities
Cara Merebus Telur Agar Gak Retak
Taste of Home dan Simply Recipes membagikan cara merebus telur agar kulitnya tidak retak.
Teknik merebus telur juga dapat memengaruhi kemudahan mengupas kulit. Pasalnya, tidak jarang telur rebus susah dikupas sehingga bentuknya tidak mulus.
1. Tidak menggunakan telur segar
Walaupun terdengar aneh tetapi telur segar biasanya susah dikupas karena berhubungan dengan kandungan kimia telur segar.
Telur segar yang dimaksud berasal dari telur yang baru ditetaskan dan langsung dipanen dari ayam. Telur ini lebih cocok digoreng.
Kalau mau membuat telur rebus yang mudah dikupas, gunakan telur yang sudah lama disimpan tetapi tentunya masih layak konsumsi.
2. Masukkan telur saat air masih dingin
Masukkan telur ke dalam panci kemudian tuang air sampai menutupi semua bagian telur. Rebus telur tetapi tidak usah menutup panci.
Suhu telur pun akan naik bertahap bersamaan dengan mendidihnya air.
Telur yang dimasukkan saat air sudah mendidih akan menyebabkan kulit retak atau pecah, baca selengkapnya di link ini.
Disarankan juga untuk memasukkan telur secukupnya ke dalam panci, jangan terlalu banyak. Apabila terlalu banyak, kematangan masing-masing telur kurang merata.
3. Tambahkan cuka atau garam
Cara efektif lain agar telur tidak retak saat direbus adalah menambahkan satu sendok teh cuka. Hal ini akan mencegah putih telur keluar cangkang apabila kulit telanjur retak.
Anda juga dapat menambahkan setengah sendok teh garam agar nantinya telur lebih mudah dikupas.
Namun, sebaiknya pilih salah satu mau menambahkan cuka atau garam.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Jangan Masak Telur dengan Cara Ini
Pasalnya, cara memasak telur yang salah dapat mengurangi hingga menghilangkan nilai gizi di dalamnya.
Setidaknya, terdapat 4 kesalahan yang sering dilakukan seseorang saat memasak telur.
1. Tambahkan Kecap
Banyak orang yang menambahkan kecap saat memasak telur demi menambah cita rasanya.
Namun ternyata, menambah kecap saat memasak telur dapat merusak asam amino yang penting di dalamnya.
Apalagi, jika hal itu dilakukan dengan kondisi api yang besar.
Selain itu, kandungan tripsin pada kecap juga akan mengurangi nilai gizi pada putih telur.
Disarankan untuk menambah telur dengan garam ketimbang kecap saat memasaknya.
2. Mengocok telur dengan daun bawang
Mencampur daun bawang dalam kocokan telur yang akan dimasak telah menjadi kebiasaan hampir semua orang.
Cara ini sebenarnya tidak direkomendasikan karena daun bawang yang tercampur dengan telur tidak dapat matang sempurna.
Cara terbaik pakai daun bawang saat masak telur adalah menggorengnya terlebih dahulu pada minyak, lalu setelah keluar aroma bisa masukkan telur.
Dengan begitu, daun bawang dan telur akan matang sempurna.
3. Merebus terlalu lama
Makan telur setengah matang juga tidak dianjurkan, tetapi makan telur terlalu matang juga tidak baik.
Biasanya telur yang dimasak terlalu matang akan membuat kuning telur miliki guratan abu-abu.
Saat telur dimasak terlalu matang biasanya rentan degradasi protein yang dapat mengganggu kesehatan.
Dianjurkan sekitar 10 menit merebus telur di atas kompor dan membiarkannya 15 menit di dalam air.
Setelah itu diangkat sebelum ditiriskan.
4. Masak bersama dengan daging
Sama seperti mencampurnya dengan kecap ataupun daun bawang, masak telur dengan daging juga tidak direkomendasikan.
Kebiasaan ini dapat menghilangkan nilai gizi telur dan membuatnya semakin sulit diserap tubuh.
Parahnya, masak telur dengan daging berpotensi menyebabkan masalah pencernaan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul, 3 Cara Rebus Telur agar Tidak Retak, Perhatikan Jenis Telur
Source | : | kompas |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR