SajianSedap.com – Setelah pesta kambing hari ini, biasanya masih ada beberapa daging yang tersisa.
Nah, daging ini tentu saja bisa kita simpan untuk jadi stok masakan di waktu yang akan datang.
Tapi, menyimpan daging kambing ternyata tak boleh sembarangan.
Soalnya, kalau salah simpan, daging kambing bisa bau prengus dan yang paling parahnya lagi bisa menurun kualitasnya.
Karena itu, coba deh simpan daging kambing dengan cara di bawah ini supaya kualitasnya tetap terjaga.
Daging kambing yang disimpan dengan benar akan sangat berpengaruh pada rasanya saat akan diolah di kemudian hari.
Rahasia menyimpan daging kambing dengan tepat adalah memanfaatkan lemari es anda dengan benar.
Ada dua pilihan, disimpan di lemari es atau di freezer.
Dua-duanya kami berikan tipsnya supaya bisa Anda ikuti, ya.
Baca Juga: Resep Daging Kambing Favorit Saat Idul Adha, Resep Sate Kambing Bumbu Merah Ini Adalah Jawabannya
Jika Disimpan di Lemari Es
Apabila ingin menyimpan daging kambing dalam waktu singkat, simpanlah di bagian pendingin saja.
Atur suhunya di antara 2-4 derajat Celcius.
Sebelum disimpan, ada baiknya kita membungkus rapat daging kambing terlebih dahulu dengan plastic wrap, lalu letakkan di piring agar tidak langsung bersentuhan dengan dasar lemari es.
Jangan keluarkan daging dari pembungkusnya apabila Anda membeli daging tersebut di supermarket, agar daging tidak bersentuhan dengan udara luar.
Dengan menyimpannya di bagian pendingin, daging berukuran besar seperti potongan steak akan tahan selama 2-4 hari.
Daging yang lebih besar lagi, seperti paha kambing utuh, akan bertahan selama 5 hari.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Sementara itu, daging kambing cincang hanya akan bertahan selama satu hari karena banyaknya jumlah permukaan yang bersentuhan dengan udara.
Jika Disimpan di Freezer
Jika ingin menyimpan daging kambing dalam waktu yang lama, inilah saatnya memanfaatkan freezer Anda.
Akan lebih baik jika Anda mempunyai bagian freezer khusus daging.
Aturlah suhunya di bawah -17 derajat Celcius agar tidak ada bakteri yang berkembang.
Pembungkus daging kambing yang dibekukan juga harus lebih ketat lagi.
Bungkuslah menggunakan plastic wrap, lalu bungkus lagi dengan alumunium foil agar kelembabannya tidak hilang.
Menyimpannya dengan benar akan membuat daging kambing bertahan lama.
Potongan kecil awet disimpan selama 3-4 bulan, sedangkan potongan besar tahan selama 6-9 bulan.
Jika ingin menggunakan daging kambing dari freezer, pindahkan dahulu ke lemari pendingin agar tidak beku.
Biarkan daging kembali ke tekstur normalnya perlahan-lahan.
Per 450 gram, daging harus dibiarkan dahulu di kulkas selama 6 jam.
Jangan biarkan daging menyentuh suhu ruang sebelum dimasak dan jangan sampai cairan yang keluar dari kambing tercecer di kulkas.
Itulah cara tepat dalam menyimpan daging kambing agar senantiasa awet dan tidak bau.
Pasti hidangan kambing Anda terasa sedap jika kualitas daging terjaga. (DV/dari berbagai sumber)
BACA JUGA : Bukan Ngumpet! Dul Pilih Pergi ke Tempat Ini Saat Maia Estianty Berikan Kue Ulang Tahun
Daftar Ikan Air Tawar yang Memiliki Daging Tebal Selain Lele, Cocok untuk Lauk Sekeluarga
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR