Cara Membersihkan Loyang Kue yang Berkarat
Kamu dapat mengikuti beberapa cara membersihkan loyang kue stainless steel seperti dikutip dari Nytimes.com.
1. Cuci alat masak setelah dipakai
Diamkan stainless steel yang panas setelah memasak agar dingin hingga suhu ruang.
Bersihkan sisa minyak dengan spatula atau tisu kemudian basuh dengan sedikit air panas, tunggu sampai dingin kembali.
Gosok seluruh bagian stainless steel menggunakan spons bagian kasar bersama sabun cuci piring dengan gerakan melingkar terus-menerus sampai kotoran hilang.
Bilas dan keringkan alat masak menggunakan handuk yang mudah menyerap air.
2. Bersihkan alat masak pakai soda kue
Jika sabun cuci piring tidak bisa menghilangkan noda membandel, gunakan soda kue.
Bikin campuran soda kue dengan air di dasar panci. Biarkan campuran tersebut selama beberapa menit, lalu gosok dengan spons.
Apabila noda tidak hilang, ulangi langkah tersebut beberapa kali atau diamkan semalaman, kemudian bilas dan keringkan dengan handuk.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR