SajianSedap.com - Banyak orang belum tahu cara menyimpan garam agar tidak cair dan menggumpal.
Padahal cara menyimpan garam agar tidak cair ini begitu penintg.
Dengan mengetahui cara menyimpan garam agar tidak cair, kualitas garam akan tetap terjaga dan bebas dari jamur.
Garam merupakan salah satu bahan dapur yang begitu penting.
Sebaagai salah satu penyedap dan penambah rasa masakan, keberadaan garam ini tentu sangat penting.
Tak heran jika kualitasnya harus terjaga.
Selain itu, garam juga bisa digunakan sebagai pengawet alami.
Nah, garam merupakanan bahan cair yang dipadatkan.
Sehingga jika tidak disimpan dengan cara yang tepat, garam akan kembali ke wujud aslinya, yakni cair.
Untuk itu, cara menyimpan garam menjadi sangat penting untuk diperhatikan.
Berikut ini ada beberapa cara simpan garam yang tepat agar tidak mudah menggumpal seperti yang dilansir dari Food.ndtv.com berikut.
Baca Juga: Benarkah Menambahkan Garam pada Buah Bisa Membuat Buah Makin Manis?Begini Jawabanya
Biskuit soda adalah biskuit tipis dan renyah yang dibuat dari tepung putih, ragi, dan soda kue.
Beberapa orang menggunakan biskuit soda untuk mencegah garam meresap kelembaban dan menggumpal.
Biasanya biskuit dimasukkan ke dalam wadah penyimpanan.
Namun, pastikan untuk mengganti biskuit soda dalam 10-15 hari.
Beras dapat menyerap kelembaban dan menjaga garam agar tetap kering.
Hal itu dianggap sebagai salah satu trik yang paling efektif untuk membantu kelembapan pada garam.
Anda bisa gunakan butiran beras panjang agar tidak jatuh dari botol garam.
Aroma daun peterseli kering dapat diserap garam dan mencegah efek lembab.
Anda cukup meletakkan daun peterseli kering di bagian bawah wadah, yang mengisi sekitar seperempat wadah.
Jika sudah tambahkan garam di atasnya.
Baca Juga: Tips Merebus Sayur Agar Tetap Hijau dan Segar, Salah Satunya Tambahkan Garam
Sama seperti butiran beras, Anda bisa menambahkan sedikit biji kopi ke dalam garam.
Tidak perlu khawatir, garam tidak akan mempengaruhi rasa dari biji kopi melainkan membantu menjaga kualitas garam.
Anda bisa gunakan kacang putih atau kacang merah yang kering untuk disimpan bersama garam.
Keduanya bersifat higroskopis yang berarti memiliki kemampuan untuk menyerap kelembaban dari udara.
Jika Anda takut biji kopi akan mempengaruhi rasa garam, Anda bisa gunakan kacang putih atau kacang merah kering.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 7 Cara Simpan Garam Agar Tidak Menggumpal
Baca Juga: Tips Merebus Sayur Agar Tetap Hijau dan Segar, Salah Satunya Tambahkan Garam
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR