SajianSedap.com - Resep Sup Jagung Ayam Jamur enak dan mudah dibuat merupakan menu berkuah yang layak hadir untuk pelengkap menu makan malam nanti.
Badan pasti terasa lebih hangat ketika menyantap Resep Sup Jagung Ayam Jamur enak ini saat makan malam.
Bagaimana? Tertarik untuk menghadirkan Resep Sup Jagung Ayam Jamur yang enak dan mudah dibuat ini?
Baca Juga: Cara Mengentalkan Kuah Sup Tanpa Maizena, Bisa Gunakan Beras, Cocok untuk Sajian Keluarga
Waktu: 30 Menit
Sajian: 10 Porsi
Bahan:
30 gram kembang tahu ikat, rendam hingga lunak
2 buah jagung, rebus, pipil
200 gram dada ayam fillet, potong kotak
2.000 ml air
3 siung bawang putih, memarkan
1/2 buah bawang bombay, iris panjang
150 gram wortel, iris bulat
3 lembar jamur kuping, rendam, potong-potong
50 gram kacang polong
1 batang seledri, ikat
1 1/2 sendok makan garam
1/4 sendok teh merica bubuk
2 sendok teh gula pasir
Cara Membuat Sup Jagung Ayam Jamur:
1. Rebus ayam, bawang putih, dan bawang bombay sampai harum.
2. Masukkan wortel. Rebus sampai layu. Tambahkan jagung, jamur, dan kacang polong. Aduk rata.
3. Tambahkan kembang tahu. Bubuhi garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk sampai ayam matang.
Rajin Menambahkan Daun Pandan Pada Masakan, Ini Beberapa Hal Luar Biasa yang Didapatkan
KOMENTAR