SajianSedap.com - Resep Kering Kentang Kari Cabai yang enak ini pasti jadi menu kegemaran keluarga.
Supaya keluarga jadi lebih lahap makannya, segera lengkapi dengan menu praktis ini saja.
Perpaduan aroma dan rasa dari menu simple ini pasti bikin keluarga jadi pengen tambah nasi terus.
Waktu: 30 Menit
Sajian: 5 Porsi
Bahan:
600 gram kentang, iris korek api
100 gram kacang tanah, goreng
5 buah cabai merah besar, buang biji, iris halus
2 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
2 sendok makan gula pasir
2 sendok teh kari bubuk
1 sendok teh garam
2 sendok makan air asam, dari 1/2 sendok teh asam jawa dan 2 sendok makan air
2 sendok makan minyak untuk menumis
500 ml minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus:
5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1 sendok teh ketumbar
1/4 sendok teh jintan
2 buah cabai merah keriting
Cara Membuat Kering Kentang Kari Cabai:
1. Rendam kentang dengan 1 sendok teh air kapur sirih dan 1 sendok teh garam dalam 500 ml air es. Tiriskan.
2. Goreng kentang dalam minyak yang sudah di panaskan di atas api sedang sampai kering.
3. Tumis bumbu halus, daun salam, serai, dan lengkuas sampai harum.
4. Masukkan gula pasir, garam, dan air asam. Aduk rata. Masak sampai setengah kering dan kental.
5 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Jogja Serba Minuman, Dijamin Otentik dan Enak Banget
KOMENTAR