SajianSedap.com - Ikan adalah makanan yang sangat disarankan dikonsumsi dalam pola makan yang sehat.
Ini karena ikan merupakan sumber protein dan asam lemak omega-3 yang penting bagi kesehatan tubuh.
Dengan laut indonesia yang kaya akan biota laut, beragam jenis ikan dapat ditemukan.
Sehingga kita bisa mengonsumsi berbagai jenis ikan, terlepas dari juga banyaknya ikan air tawar yang dibudidayakan.
Mulai dari ikan salmon, tuna, sarden, lele, gurame, kakap, dan masih banyak lainnya, sangatlah nikmat dan bergizi untuk dikonsumsi.
Beberapa jenis ikan ini dibanderol dengan harga murah sampai yang cukup mahal.
Sehingga berbagai kalangan pun sebenarnya dapat mengonsumsi ikan dengan kemampuan mereka.
Namun tahukah Anda bahwa ada jenis ikan yang sebenarnya dihargai cukup murah namun nilai gizinya tak kalah dari ikan mahal?
Ya, salah satunya adalah ikan teri, sejenis ikan kecil dengan bentuk tubuh memanjang dengan manfaat luar biasa seperti berikut ini. Yuk simak!
Ikan teri mengemas banyak nutrisi di dalam ukuran kecilnya. Pada 2 ons (45 gram) ikan teri mengandung nutrisi sebagai berikut:
Dilansir dari healthbenefitsof, asam lemak omega-3 merupakan jenis asam lemak yang berperan penting dalam berbagai hal, seperti kesehatan jantung hingga fungsi otak.
Penelitian menunjukkan bahwa lemak sehat tersebut juga dapat memengaruhi penurunan berat badan, kesehatan mata, perkembangan janin, dan kekebalan tubuh.
Ikan teri merupakan sumber dari asam lemak omega-3. Setiap 2 ons ikan teri menyediakan 951 miligram asam lemak omega-3.
Untuk mengonsumsi asam lemak omega-3 setiap hari, sebagian organisasi merekomendasikan 250 hingga 500 miligram gabungan asam dokosaheksaenoat (DHA) dan asam eikosapentanoat (EPA).
Dan yang lain merekomendasikan makan dua posri ikan setiap minggu atau mengonsumsi suplemen minyak ikan untuk memenuhi kebutuhan asam lemak omega-3.
Memakan ikan teri dapat memberikan banyak manfaat nutrisi, termasuk nutrisi yang mendukung kesehatan tulang.
Kalsium sangat penting untuk menjaga struktur rangka Anda tetap kuat, karena 99 persen kalsium dalam tubuh terletak di tulang dan gigi.
Selain itu, kandungan vitamin K juga terdapat di dalam ikan teri yang penting untuk kesehatan tulang, karena dapat mencegah patah tulang dan membantu menjaga kepadatan mineral tulang.
Untuk dua ons ikan teri menyediakan 10 persen kalsium dan 7 persen vitamin K untuk mencukupi kebutuhkan harian Anda.
Mengonsumsi protein dengan cukup adalah kunci dalam banyak aspek kesehatan. Berikut manfaat protein bagi tubuh:
Memakan makan yang kaya akan protein dapat membantu menjaga kadar gula darah normal, mencegah penurunan massa terkait usia dan meningkatkan penurunan berat badan.
Dalam satu porsi ikan teri sudah mengandung 13 gram protein.
Jantung adalah salah satu organ terpenting bagi masnusia. Tugasnya adalah memompa darah ke seluruh tubuh dan memasok oksigen dan nutrisi yang dibutuhkan.
Ikan teri mempunyai kandungan nutrisi yang sangat baik dan mengandung banyak vitamin dan mineral yang dapat membantu melindungi kesehatan jantung.
Kandungan yang terdapat di dalam ikan teri misalnya adalah niasin (vitamin B3), yang telah terbukti menurunkan trigliserida dan kolesterol. Sehingga bermanfaat mengurangi resiko serangan jantung dan stroke.
Asam lemak omega-3 juga dapat menjaga kesehatan jantung Anda dengan mengurangi peradangan dan menurunkan kolesterol dan tekanan darah.
Selain itu juga ditemukan kandungan selenium yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung.
Para peneliti menemukan bahwa peningkatan 50 persen konsentrasi selenium pada darah berkaitan dengan 24 persen lebih rendah risiko penyakit jantung koroner.
Manfaat ikan teri yang rendah kalori tetapi tinggi protein, vitamin, dan mineral, menjadikannya pilihan yang sempurna jika digunakan untuk menurunkan berat badan.
Makan sarapan berprotein tinggi dianggap menurunkan ghrelin (hormon rasa lapar) dan juga memperlambat pengosongan perut untuk meningkatkan rasa kenyang.
Ikan teri adalah pilihan yang bagus untuk diet karena dapat membuat tubuh merasa kenyang dan penurunan berat badan.
Yang pertama Anda dapat menggunakan jahe untuk menghilangkan bau amis pada ikan.
Selain itu jahe juga bisa menambah citarasa, menghilangkan racun dan menghilangkan alergi pada ikan.
Caranya yaitu, cukup hancurkan jahe dan gosoklah seluruh badan ikan. Diamkan sekitar setengah jam sebelum dimasak atau diolah.
Anda juga bisa menggunakan susu yang bisa membantu untuk menyerap bau amis dari ikan.
Caranya yaitu dengan merendam ikan dalam susu, lalu bilas setelahnya. Dalam susu terdapat zat yang bernama kasein yang akan mengangkat trimetila oksidan yang menyebabkan bau amis pada ikan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Kandungan Nutrisi dan 5 Manfaat Ikan Teri, Apa Saja?
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR