SajianSedap.com - Air cucian beras adalah sisa bahan dapur hasil dari pencucian beras yang seringkali dianggap tidak berguna karena kotoran dari berasnya.
Dan praktik membuang air cucian beras telah menjadi kebiasaan umum yang dilakukan oleh banyak orang.
Padahal air cucian beras mengandung banyak nutrisi terlarut dari beras saat dicuci.
Kandungan beras yang larut dalam air cucian beras ini bermanfaat luar biasa untuk perawatan tubuh.
Air cucian beras ini bisa dimanfaatkan sebagai bahan yang dapat menyehatkan dan membuat indah rambut.
Hanya bermodal bahan alami yang bahkan sering dianggap limbah, Anda bisa mendapatkan rambut indah menawan yang banyak menjadi idaman.
Lantas seperti apa cara menggunakannya pada rambut?
Simak selengkapnya berikut ini untuk Anda coba.
Seperti melansir dari PARAPUAN, air beras sudah digunakan berabad-abad lalu untuk tujuan kecantikan.
Seperti oleh perempuan Jepang di era 794 hingga 1185 M yang menggunakan air beras untuk merawat rambut sepanjang lantai agar tetap kuat.
Sedangkan di Cina, perempuan Yao terkenal memiliki rambut yang panjangnya rata-rata nyaris dua meter.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR