SajianSedap.com - Minyak kelapa sudah tak diragukan lagi khasiatnya.
Biasanya kita menggunakan minyak kelapa ini untuk kulit, menumbuhkan rambut, atasi alergi kulit dan lain sebagainya.
Selain itu, kita juga bisa gunakan minyak kelapa ini untuk menggoreng masakan.
Menggunakan minyak ini akan menghasilkan makanan dengan aroma yang wangi dan sedap.
Nah, untuk mendapatkan minyak kelapa ini kita bisa membuat sendiri di rumah, loh!
Bahan dan langkah-langkahnya pun mudah.
Mari simak berikut ini cara membuat minyak kelapa sendiri di rumah dengan tujuh langkah saja.
Dikutip dari Kompas.com, berikut ini cara membuat minyak kelapa dengan mudah.
Sebelum membuat minyak kelapa, siapkan terlebih dahulu bahan-bahan yang diperlukan.
- 5 butir kelapa tua
- 1,2 liter air matang
Baca Juga: Gak Perlu Tanya yang Jual, Cara Agar Bumbu Ayam Bakar Meresap Kuncinya Ditambah 2 Bahan Ini
1. Parut kelapa sampai halus, bisa menggunakan parutan kelapa atau blender.
2. Campur hasil parutan dengan air matang.
Peras dan saring hingga menghasilkan santan.
3. Tuang air santan ke dalam panci, dan panaskan dengan api kecil.
4. Aduk santan secara perlahan dan terus-menerus.
Proses ini akan membuat santan menguap dan menyisakan minyak beserta ampasnya.
5. Selanjutnya, ampas kelapa akan berubah warna keabu-abuan atau coklat dan tenggelam di dasar panci.
6. Selama pemanasan, minyak dan air santan akan terus terpisah.
Gunakanlah sendok untuk memisahkan keduanya.
7. Setelah minyak kelapa terkumpul, matikan api dan biarkan hingga dingin.
Baca Juga: Trik Jitu Mengupas Kelapa Sendiri Di Rumah, Cukup 5 Detik Bisa Terbelah Tanpa Pakai Golok
Jika sudah dingin, minyak kelapa siap digunakan.
Selain dengan dipanaskan, minyak kelapa juga bisa dibuat dengan fermentasi menggunakan ragi, loh.
Penggunaan ragi mempermudah terpisahnya molekul minyak dan air dalam kelapa.
1. Hampir sama dengan cara dipanaskan, pertama-tama, buatlah santan kelapa terlebih dahulu.
2. Jika air santan sudah siap, tambahkan ragi dan panaskan dengan suhu 70 derajat Celcius.
3. Proses pemanasan tersebut dapat diulang dua hingga tiga kali.
Dengan begitu, minyak dan air akan terpisah dengan sendirinya.
Bagaimana, mudah bukan?
Mau mencobanya sendiri di rumah?
Semoga berhasil ya, Sase Lovers!
Baca Juga: Bak Kena Prank, Air Kelapa HILANG Manfaatnya Kalau Dicampur 3 Hal ini, 7 Turunan Bisa Rugi
KOMENTAR