Atau, Anda dapat menggunakan irisan pisang beku itu untuk menjadi bahan dasar es krim biasa.
Untuk membuat es krim pisang in cukup mudah kok.
Menyadur dari Kompas.com yang tayang (16/06/202) Siapkan saja500 ml susu cair, 50 ml susu kental manis, 2 sendok makan (sdm) gula pasir, 2 sendok teh (sdt) jus lemon atau perasan jeruk nipis, 1 sdt ekstrak vanili, 2 buah pisang kupas, potong kecil-kecil 100 gram cokelat chips .
Untuk membuatnya kocok susu cair bersama susu kental manis, gula, jus lemon, dan ekstrak vanili dengan menggunakan mixer berkecepatan tinggi.
Kemudian pindahkan ke dalam mangkuk plastik.
Tutup dan masukkan ke dalam lemari es hingga setengah beku sekitar dua hingga tiga jam.
Keluarkan dari freezer, kocok dengan mixer hingga lembut.
Masukkan kembali ke dalam freezer dan haluskan lagi.
Ulangi proses ini 2 sampai 3 kali hingga es krim benar-benar lembut.
Lalu tambahkan cacahan pisang dan kocok kembali tahurkan choco chip, kemudian bekukan lagi. Kemudain es krim pisang siap disajikan.
Roti pisang dan muffin adalah solusi termudah untuk mengolah pisang yang terlalu matang.
Baca Juga: Legenda Dibalik Kemunculan Es Pisang Ijo Khas Makassar, Unik Banget!
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Idam Rosyda |
KOMENTAR