"Sekarang ini lagi banyak urusan ginjal, bagaimana cara menjaga ginjal?," kata dr Zaidul Akbar.
Untuk menguatkan fungsi ginjal, dianjurkan dr Zaidul Akbar agar berhenti atau mengurangi beberapa jenis makanan yang dapat menyebabkan melemahnya fungsi ginjal.
Beberapa makanan yang dimaksud adalah gula.
"Stop mengurangi atau yang menyebabkan ginjal itu lemah, sama prinsipnya simbiosis sama gula segala macam seperti itu," sambungnya.
Selanjutnya untuk menguatkan dan menjaga kesehatan ginjal, dianjurkan makan buah dengan garam.
Manfaat makan buah dengan sedikit garam bisa menguatkan fungsi ginjal, asalkan garam yang digunakan benar alias garam yang tidak melewati proses berlebihan saat pengolahannya.
"Asin misalkan, jadi ketika anda makan buah yang dikasih garam itu buat lambung bagus, buat ginjal juga oke," imbuhnya.
Baca juga: Ampuh! Obat Sakit Maag Ala dr Zaidul Akbar, Cuma Pakai Bekatul Campur Madu dan Garam
Selain garam, ada lagi bahan alami lainnya yang dapat menguatkan fungsi ginjal, seperti akar alang-alang, serai dan biji-bijian.
"Ada beberapa jenis herbal-herbal yang dia punya fungsi atau peran menguatkan ginjal, contohnya akar alang-alang bagus, kemudian sereh, biji-bijian juga bagus tapi jangan berlebihan, itu semua akan menguatkan ginjal," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul Makan Buah dengan Garam Ternyata Bagus untuk Kesehatan Ginjal, Simak Penjelasan dr Zaidul Akbar.
KOMENTAR