SajianSedap.com - Ketupat adalah makanan yang menjadi ciri khas Lebaran di Indonesia.
Ini biasanya dihidangkan dengan lauk berkuah atau bersantan, seperti gulai, rawon, kare, dan lainnya.
Ini adalah makanan yang dibuat dari beras yang dimasukkan dalam daun kelapa yang berbentuk sedemikian rupa kemudian dikukus hingga matang.
Rasanya mirip dengan lontong daun pisang yang dibuat dari bahan yang sama, yakni tawar seperti nasi.
Untuk membuat ketupat susah-susah gampang, sehingga banyak orang memilih membeli yang sudah jadi.
Namun jika Anda tahu tips memasaknya yang benar dan menghindari kesalahan yang mungkin membuat ketupat gagal, Anda bisa membuat ketupat yang sempurna.
Berikut ini ada daftar kesalahan masak ketupat yang harus dihindari agar hasilnya anti gagal. Yuk simak!
Tekstur ketupat biasanya legit alias lembut bercampur sedikit kenyal, tetapi tetap padat. Ketupat dengan tekstur demikian hanya bisa didapat melalui pemasakan yang tepat.
Salah mengolah beras bisa membuat ketupat gagal, entah teksturnya menjadi keras atau justru buyar.
Noviana Kornelius, pemilik Ketupat Ci Eng, kuliner legendaris di Glodok, Jakarta Barat, mengatakan setidaknya ada empat penyebab ketupat gagal, seperti berikut ini.
Baca Juga: 5 Cara Mencetak Kue Kering Tanpa Cetakan, Tetap Tampil Cantik Sampai Hari Raya Tiba
Beras untuk membuat ketupat harus dicuci hingga benar-benar bersih.
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR